Pahami Semua Orang Butuh Penyesuaian
Di tengah pandemi virus corona hidup keseharian kita telah berubah. Hal ini tentu tidak mudah dan membutuhkan waktu penyesuaian ulang.
Untuk itu, empati diperlukan, begitu juga dengan kesabaran.Tidak hanya kita, semua orang perlu waktu untuk menyesuaikan diri kembali. Jadi harus dipahami.
Susun Kegiatan Baru
Saat semuanya sudah mulai dilakukan dari rumah, saatnya untuk menyusun kegiatan baru selama di rumah.
Rencanakan semuanya dengan baik. Jika tidak, maka besar kemungkinan akan terjadi perselisihan antar pasangan.
Baca Juga: Nekat Gelar Resepsi, Satu Per Satu Keluarga di Semarang Dinyatakan Covid-19
Tetapkan Batasan
Sebagian besar pasangan saat ini terpaksa menempati ruang hidup yang sama, betapapun besar atau kecilnya itu.
Tetapi itu tidak berarti bahwa kita harus selalu berada bersama satu sama lain setiap saat. Untuk bisa menghindari perceraian usai karantina, tetapkan batasan masing-masing.
Tentukan ruang kerja untuk satu sama lain. Berikan diri kita ruang yang dibutuhkan untuk menjadi produktif dan aktif tanpa membuat mereka sesak.
Baca Juga: Resmi Beroperasi, Feeder 4 Trans Semarang Layani Rute Gunungpati
Yang penting, harus memastikan batas-batas itu juga berlaku ketika kita memberi perhatian pada pekerjaan dan kapan saatnya untuk keluarga.
Biarkan pasangan tahu bahwa dia masih menjadi prioritas dengan waktu keluarga tersebut.