"Mereka semua ini penggemar saudari Veronica dan merasa punya kesamaan histori," lanjut Yusri.
Dalam akun Instagram @ito.kurnia, terlihat beberapa postingannya membahas hubungan Ahok dan Veronica.
Ada juga satu postingan yang menampilkan foto editan yang memperlihatkan wajah Ahok dengan jenggot panjang.
Sementara itu, KS (67) mengakui menyesali perbuatannya.
Ia minta maaf dan menyesal mengetahui kegiatannya di media sosial berakhir di kepolisian.
Baca Juga: Meski Pandemi Pemkot Makassar Tetap Perbolehkan Masyarakat Salat di Masjid, Ternyata Ini Alasannya
KS juga berharap kepada Ahok untuk bisa dilakukan mediasi terkait kasusnya ini.
KS mengaku, apa yang dia lakukan hanya karena didasarkan emosi.
"Karena saya hanya sesama wanita yang pernah mengalami hal-hal seperti yang dialami Bu Vero," ujar KS.
"Kami tak ada tunggangan dari politik atau agama, murni karena nurani kaum wanita," kata KS.
KS juga mengakui, ia ketagihan bermain Instagram, apalagi bila statusnya mendapat like dan komentar netizen.
"Kegiatan di medsos, saya merasa ada excitement ketika mendapat like dan komen dari followers," kata KS.
"Sehingga itu tak terasa jadi ketagihan, dan itu saya akui memang salah," sesal KS.
Baca Juga: NU dan Muhammadiyah Nyatakan Tidak Akan Pernah Kembali, Kecuali Nadiem Makarim Lakukan Hal Ini