Buah Naga
Buah naga untuk penambah darah boleh dikonsumsi ibu hamil selama porsinya nggak berlebihan.
Buah penambah darah untuk ibu hamil ini bukan pantangan yang mesti dihindari. Justru kandungan zat besi dan vitamin C-nya dapat mengurangi risiko anemia selama kehamilan. Tapi untuk ibu hamil, ada batasan konsumsi buah naga yang dianjurkan, yakni sekitar 300 gram atau satu buah naga berukuran besar saja.
Selain dijadikan buah penambah darah rendah ibu hamil, buah naga juga dapat menurunkan risiko kanker dan melawan stres oksidatif atau radikal bebas melebihi kapasitas tubuh.
Delima
Delima bisa dijadikan buah penambah darah untuk ibu menyusui karena memiliki sumber zat besi yang dapat membuat kadar Hb dalam tubuh naik lebih cepat.
Dalam buah delima terdapat kandungan vitamin C dan antioksidan tinggi yang jumlahnya lebih tinggi dari teh hijau. Alih-alih meminum teh hijau tiap pagi, mending buat jus delima agar zat besi cepat naik dan Hb dalam tubuhmu pun meningkat.
Selama dikonsumsi dengan rutin dan sesuai porsi yang dianjurkan, sayur dan buah penambah darah di atas akan efektif untuk mengatasi masalah kurang darah atau Hb yang rendah.
Akan lebih baik jika mengonsumsi buah penambah darah ini untuk mencegah anemia, terutama saat sedang menstruasi, hamil, dan menyusui.