Hal senada juga disampaikan Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol. Rachmat Hendrawan, yang menurutnya kondisi saat ini tidak menyurutkan semangat dalam rangka memperingati hari pahlawan.
Utamanya kalangan pemuda yang harus mengobarkan lagi, semangat juang para pahlawan yang telah mendahului.
"Jangan terkesan melupakan sejarah," tandasnya.
Baca Juga: Hari Pahlawan Mahasiswa Kembali ke Istana, Koordinator: Kepentingan Rakyat Diinjak-injak
Sementara itu, Dandim 1007/Banjarmasin, Kolonel Czi M. Leo Pola Ardiansa menambahkan, perjuangan yang bisa masyarakat teruskan di masa pandemi sekarang ini adalah dengan menaati protokol kesehatan.
Berbeda dengan para pahlawan terdahulu, yang berjuang dengan harta benda bahkan nyawa dan keluarga.
"Sekarang berjuang mengenakan masker, menghindari kerumunan sudah bisa menjadi prajurit untuk melawan CoVID-19," tuntasnya.
Baca Juga: Pemerintah Siapkan Portal Resmi, Masyarakat Bisa Beri Masukan terkait UU Cipta Kerja