Lanjutnya dalam menyikapi situasi Pandemi COVID-19, Korpri Muba sudah melakukan pemberian bantuan kepada masyarakat terdampak, berupa sembako seperti silaturahmi dan tali asih kepada pensiunan ASN yang sudah lanjut usia.
"Selanjutnya sesuai tupoksi Korpri sudah menggelar pembinaan profesi, memberikan bantuan kepada ASN yang pensiun, serta memberikan pelatihan wirausaha bagi ASN yang memasuki usia pensiun," pungkasnya.
Baca Juga: Bupati Muba DRA Kucurkan Insentif Tambahan untuk Guru PAUD-TK
Dalam kegiatan ini juga dilakukan Penyerahan santunan kematian, untuk Usmiati, Cindera Mata Pensiun ASN kepada Samsul Bahri, dan Drs Sayuti, Penyerahan Pemenang Lomba Sub Tema HUT Korpri, Juara 1 Dinas Perindustrian dan Perdagangan MubaJuara, Juara 2 Inspektorat Muba, dan Juara 3 Badan Kesbangpol.
Turut hadir Dandim 0401 Muba Letkol Arh Kurniawan SSTMT, Perwakilan FKPD Muba, Kepala Perangkat Daerah, dan Para Camat di Lingkungan Pemkab Muba.
Baca Juga: Jadi Percontohan Pengelolaan ZIS, Pansus VI DPRD Bangka Belajar ke Muba