"Kami berharap sebelum tanggal 13 Januari ijin guna sudah ada. Jadi vaksinasi itu kita lakukan di puskesmas terus di rumah sakit dan vaksinatornya kita sudah siapin seribu orang lebih," tambahnya.
Lebih jauh, Nurdin meminta masyarakat tidak terpengaruh dengan informasi sesat terkait vaksin.
Ia menegaskan, Pemerintah telah menyiapkan anggaran cukup besar untuk menyiapkan vaksin gratis dan aman kepada seluruh masyarakat.
" 74 triliun disiapkan negara untuk memvaksin masyarakatnya, ya jadi gak usah ragu. Jadi kalau saya jangan dibesar-besarkan soal menolak, yang ada saja belum cukup. Saya kira insyaAllah kita berikan ini (vaksin) kepada masyarakat secara gratis," tegas Nurdin.
Baca Juga: Nurdin Abdullah Siap Jadi Relawan Pertama Vaksin Covid-19 di Sulsel