Sedangkan untuk masyarakat, Dewa Rai mengungkapkan masih menunggu sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan
Untuk pelaksanaan vaksinasi ini, Denpasar menyiapkan 17 fasyankes yakni 11 Puskesmas, RSUD Wangaya termasuk RSUP Sanglah, RS Bhayangkara, RSAD, RSBM dan KKP Benoa. Ia menegaskan jika Semua fasyankes tersebut sudah dilengkapi dengan tenaga vaksinator dan tim vaksin yang sudah memiliki keahlian di bidangnya.
Baca Juga: Ridwan Kamil: Lebih Dari 4.000 Nakes di Jabar Sudah Dapat Vaksin Covid-19
Ia mengatakan, walaupun sudah mendapat vaksin Covid-19, protokol kesehatan tetap tak bisa diabaikan. Karena menurutnya, yang paling ampuh untuk mencegah penyebaran Covid-19 adalah penerapan protokol kesehatan (prokes).
Oleh karenanya Dewa Rai berharap agar masyarakat tak terstigma bahwa jika sudah divaksin tak perlu menerapkan protokol kesehatan.
“Walaupun sudah divaksin Covid-19 masyarakat harus tetap pakai masker, cuci tangan dan menjaga jarak. Protokol kesehatan harus terus diikuti dan disiplin,” tegasnya