Surat Kecil untuk Tuhan
Film ini diangkat dari kisah nyata, dari novel yang berjudul sama. Menceritakan gadis 13 tahun bernama Keke yang diperankan oleh Dinda Hauw yang lahir dari keluarga sangat berada.
Semuanya tampak sempurna sampai kemudian kanker jaringan lunak menghampirinya. Penyakit langka dan dia adalah yang pertama di Indonesia.
Melihat bagaimana Keke berjuang untuk sembuh dan ketulusan orang-orang di sekitarnya cukup meremas-remas hati para penonton sampai tidak kuasa membendung air mata.
Baca Juga: International Women's Day, Ini 7 Film yang Bercerita tentang Perempuan
Critical Eleven
Critical Eleven adalah tentang kehidupan sepasang suami istri yang saling mencintai. Kemudian masalah hidup membuat mereka tanpa sengaja saling melukai.
Ale diperankan oleh Reza Rahadian dan Anya diperankan oleh Adinia Wirasti. Mereka sepasang suami istri yang sangat romantis lagi harmonis.
Namun, pernikahan tidak selalu tentang keindahan seperti itu. Terutama ketika mereka akhirnya merasakan kehilangan terbesar dan saling tenggelam dalam kesakitan.
Sabtu Bersama Bapak
Gunawan (Abimana Aryasatya) adalah seorang ayah yang mengidap penyakit kronis. Ia divonis hanya bisa bertahan hidup setahun lagi. Guna mengisi kekosongan jika kelak ia meninggal nanti, ia pun membuat rekaman yang disimpan dalam kaset.
Ratusan kaset itu ia titipkan pada sang istri (Ira Wibowo). Kaset itu ditujukan untuk kedua anaknya, Satya dan Cakra. Satu buah kaset hanya bisa diputar setiap Sabtu.