Dalam pelatihan, Dr. Ir. H. Nugroho Widiasmadi M.Eng selaku penemu teknologi MA-11 hadir sebagai narasumber.
Pada paparannya, disampaikan bahwa teknologi MA-11 memiliki banyak manfaat antara lain mampu memberikan efisiensi biaya produksi hingga 70 persen, meningkatkan produksi hingga 100 persen dan akan menciptakan pertanian berkelanjutan.
Hal utama yang terpenting dalam membangun pertanian organik adalah terintegrasi antara pertanian dan peternakan serta kedisiplinan untuk menerapkan sistem operasional prosedur (SOP) yang telah ditetapkan.