Sonora.ID – Datang bulan adalah fase dimana wanita relatif mudah mengalami berbagai masalah kesehatan seperti kegemukan atau kenaikan berat badan.
Selain itu, perubahan hormon yang terjadi saat menstruasi ini juga membuat suasana hati menjadi kurang baik dan menyebabkan stres dan lebih emosional.
Hal tersebut juga bisa memicu nafsu makan yang meningkat pada wanita.
Maka, ketika wanita sedang menstruasi dan sedang ingin melakukan program diet, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.
Baca Juga: Cara Mengatasi Jerawat Hormonal yang Tumbuh Saat Menstruasi
Kenali siklus haid
Anda harus mengingat-ingat dengan baik kapan Anda mulai menstruasi, hingga berakhirnya menstruasi. Ini perlu untuk dihafalkan.
Karena siklus haid ini terdiri dari 3 fase, yakni fase hari pertama hingga hari ke-13 (fase folikuler), fase hari ke 15 hingga 28 (fase luteal) dan juga fase pramenstruasi (PMS).
Minum air putih yang banyak
Agar anda bisa menurunkan berat badan dan mencegah kegemukan pada waktu menstruasi, penting untuk minum air putih yang banyak.
Selain menghindari dehidrasi, minum air putih yang banyak (maksimal 10-12 gelas per hari) akan membuat Anda merasa kenyang dan tidak makan banyak.
Air putih juga tidak memicu kenaikan berat badan.
Menambah asupan zat besi
Perubahan suasana hati yang menyebabkan Anda ingin makan banyak ini bisa diatasi dengan mengonsumsi makanan dengan zat besi tinggi.
Anda sebaiknya menambah asupan zat besi dari suplemen untuk memperbaiki suasana hati dan juga mengurangi risiko tubuh yang cepat lelah.
Hindari junk food
Makanan junk food meningkatkan risiko kenaikan badan.
Selain itu, makanan kaleng, makanan olahan, tinggi garam, gula, dan lemak jenuh dan lemak trans juga sebaiknya dihindari.
Sedangkan untuk minuman sebaiknya jauhi yang mengandung alkohol dan kafein.
Baca Juga: 7 Cara Mempercepat Haid yang Terlambat Secara Aman dan Alami
Konsumsi cokelat
Cokelat bisa mengembalikan suasana hati yang baik. Kadar serotonin atau hormon bahagia di dalam tubuh otomatis akan bertambah saat Anda mengonsumsi cokelat.
Jenis cokelat yang dianjurkan adalah cokelat hitam dengan sedikit kandungan gula.
Ketika kadar serotonin naik dan stabil, biasanya keinginan untuk makan banyak pun dapat ditekan secara alami.
Konsumsi buah dan sayur
Anda bisa mengonsumsi buah dan sayuran untuk menurunkan kenaikan berat badan. Kandungan serat di dalam sayuran dan buah juga cukup tinggi sehingga menjadikan perut tak mudah lapar.
Mengonsumsi buah seperti apel, pisang, dan alpukat lebih dianjurkan. Sementara itu, makan sayur seperti bayam akan menambah asupan magnesium yang akan mendukung suasana hati jauh lebih baik.