Selain itu, selama pandemi ini banyak solusi muncul, untuk meningkatkan sektor ekonomi salah satunya melalui kolaborasi dan memanfaatkan peluang dimasa pandemi Covid-19.
Menparekraf Sandiaga Uno juga mengatakan bahwa sebelum membuka pariwisata khususnya Bali, Pemerintah juga telah mengeluarkan aplikasi telusur untuk melacak persebaran wisatawan atau mengetahui keberadaan dan memantau proses dimasing-masing objek wisata.
Diungkapkan petugas juga dapat memantau dari aplikasi tersebut apabila ada yang melanggar protokol kesehatan.
Baca Juga: Para Pekerja Pariwisata Di Bali Kini Mendapatkan Jatah Vaksinasi
"Dengan aplikasi telusur ini, kita nantinya dapat melacak keberadaan wisatawan dan memantau proses pelaksanaan protokol kesehatan dimasing-masing objek wisata. Apabila ada yang melanggar, para petugas dapat melacak dan melihat dari aplikasi ini," ungkapnya.
Pihaknya juga mengatakan bahwa masih banyak langkah-langkah yang harus dilakukan untuk dapat meminimalisi dampak pandemi ini.
"Kita harus melakukan lompatan besar dengan memanfaatkan momentum krisis yang tengah terjadi," tambahnya.