Menparekraf Dorong Lebih Banyak Pihak Berpartisipasi dalam Work From Bali

15 Juni 2021 20:00 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno optimis sektor pariwisata di Bali segera bangkit.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno optimis sektor pariwisata di Bali segera bangkit. ( Humas Kemenpar)

Community Trip ‘Geber Komunitas’

Menparekraf Sandiaga Uno dalam kesempatan tersebut juga secara resmi meluncurkan program community trip "Geber Komunitas. Yakni sebuah kegiatan dalam konsep perjalanan bermotor yang menelusuri jalur destinasi pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia.

Kegiatan ini berkolaborasi bersama komunitas-komunitas lokal dalam menyosialisasikan berbagai program Kemenparekraf yaitu mengajak masyarakat untuk berwisata #DiIndonesiaAja dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin (CHSE).

Di program "Geber Komunitas” kali ini, Kemenparekraf menggandeng selebritas Tora Sudiro dan Darius Sinathrya yang akan melakukan perjalanan Wonderful Ride melewati Batang, Dieng, Temanggung, Magelang, hingga Jogja mulai 15 hingga 17 Juni 2021.

Kepala Biro Komunikasi Kemenparekraf/Baparekraf, Vinsensius Jemadu, mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk promosi destinasi pariwisata Indonesia sekaligus memperkuat kampanye penerapan protokol kesehatan di berbagai destinasi yang dilewati.

Termasuk juga kegiatan bersih-bersih toilet bersama Satgas Jamban sebagai salah satu bentuk perwujudan kebersihan di destinasi serta kegiatan lainnya.

"Nantinya di setiap destinasi juga akan melibatkan komunitas-komunitas setempat dalam mengkampanyekan protokol kesehatan sehingga ketika nanti pada saatnya semua sudah siap untuk dapat berwisata #DiIndonesiaAja," kata Vinsensius Jemadu.

Selebritas Darius Sinathrya mengaku antusias bisa mengikuti kegiatan Community Trip kali ini. Ia mengatakan nantinya selama berkegiatan akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin.

"Kita ingin pariwisata Indonesia segera bangkit dan membantu mencegah penularan COVID-19 dengan menjalankan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin. Kita akan mengajak komunitas lokal untuk sama-sama melakukan edukasi dan bergerak bersama membantu pariwisata Indonesia bangkit kembali," kata Darius. 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm