Yuk, Kenali 3 Perbedaan Asesmen Nasional dan Ujian Nasional

7 September 2021 15:15 WIB
Perbedaan AN dan UN
Perbedaan AN dan UN ( )
  1. Asesmen Nasional Memotret Proses Pembelajaran Secara Komprehensif

Sejatinya kualitas sistem pendidikan tidak serta-merta dilihat dari output atau hasilnya saja. Kita juga harus melihat secara komprehensif, bagaimana proses pembelajaran dilakukan di satuan pendidikan.

Selain itu, karakter peserta didik dan lingkungan sekolah juga tentu akan memengaruhi hasil belajar. Pada poin-poin tersebut tidak terdapat di UN. Ujian Nasional hanya menguji kemampuan kognitif dari peserta didik.

Selain fungsi dari AKM untuk menguji kemampuan kognitif dari peserta didik, di dalam asesmen juga terdapat Survei Karakter dan Survei Lingkungan Belajar yang termasuk ke dalam proses pembelajaran peserta didik.

Ketiganya dipadukan untuk dapat memotret sistem pendidikan di sekolah.

Baca Juga: UN Dihapus, Disdik Kalsel Siapkan 2 Metode Ujian Akhir Sekolah

  1. Hasil Dari Asesmen Nasional Merupakan Tanggung jawab Semua Warga Sekolah

Hasil dari UN seolah-olah merupakan tanggung jawab dari kualitas pembelajaran guru mata pelajaran tertentu.

Namun, di dalam asesmen, yang diukur bukan lagi kemampuan mata pelajaran khusus, melainkan kompetensi mendasar seperti literasi dan numerasi yang dapat diajarkan oleh seluruh guru mata pelajaran.

Karakter siswa juga bukan lagi semata-mata tanggung jawab guru mata pelajaran PKN dan agama. Seluruh guru juga bertanggung jawab dalam membentuk karakter muridnya.

Dari sisi lingkungan, tidak hanya guru dan kepala sekolah saja yang mengemban tanggung jawab. Seluruh warga sekolah juga bertanggung jawab dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi peserta didiknya. (*Adv)

Baca Juga: UN Dihapus, Kelulusan Murni Keputusan Pihak Sekolah, Ini Alasannya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm