Waspadai Banjarmasin Timur Banjir, Lurah Camat Dikerahkan Bersih-Bersih Drainase

13 September 2021 11:20 WIB
Saat Banjir di wilayah Cempaka Putih
Saat Banjir di wilayah Cempaka Putih ( Smart FM Banjarmasin / Juma)

Disisi lain. Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina mengaku telah menginstruksikan seluruh lurah untuk melakukan gotong royong membersihkan drainase guna mengantisipasi terjadinya banjir.

"Kita sudah koordinasikan dengan lurah dan juga Dinas PUPR Bidang Sungai maupun Drainase untuk melakukan bersih-bersih saluran-saluran sungai maupun drainase," ucapnya.

Ibnu menjelaskan bahwa aksi bersih-bersih sungai maupun drainase ini akan dilakukan di lima kecamatan, yang dikoordinir oleh camat masing-masing setiap akhir pekan.

"Nanti akan dikoordinir juga oleh kecamatan masing-masing. Dan rencananya akan dilakukan pada dua kali Jumat atau akhir pekan," katanya.

Selain itu, aksi bersih-bersih sungai ini juga akan melibatkan satgas kebersihan di masing-masing wilayah relawan BPK dan Balakar. 

"Semua yang berkaitan akan kita arahkan untuk sama-sama melakukan normalisasi, nanti puncaknya akan ada di beberapa titik dilakukan bersama-sama juga," jelasnya.

Baca Juga: Hasil Susur Sungai Martapura, Kadis LH Kalsel: Kondisinya Sedang Tidak Baik-baik Saja

Halaman Berikutnya
PenulisJumahudin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
Berkaca dengan musibah banjir awal 2021 lalu, wilayah tersebut terendam paling parah dibanding daerah lainnya.