Dokter: Salah Satu Penyebab Pasien Kanker Paru Meninggal adalah…

25 Oktober 2021 16:00 WIB
Illustrasi Batuk || Batuk Tak Kunjung Sembuh, Awas Bisa Jadi Pertanda Kanker Paru-Paru, Berikut Ciri Spesifiknya
Illustrasi Batuk || Batuk Tak Kunjung Sembuh, Awas Bisa Jadi Pertanda Kanker Paru-Paru, Berikut Ciri Spesifiknya ( freepict.com)

Sonora.ID - Banyak yang menyebutkan bahwa sehat itu mudah dan murah, karena ketika seseorang sakitlah semua hal menjadi susah dan serba mahal untuk bisa mengalahkan penyakit tersebut.

Salah satu penyakit yang paling ditakutkan, karena proses penyembuhannya yang tidak mudah dan biaya yang tidak murah, adalah kanker.

Meski kemungkinan untuk sembuh tetap ada dan banyak pasien yang bahkan sudah membuktikan hal tersebut, tetapi sebaliknya, kemungkinan untuk meninggal atau gagal dalam penyembuhan pun juga tetap ada.

Baca Juga: 5 Langkah Mudah Mencegah Kanker Prostat: Konsumsi Buah Delima!

Dalam program Health Corner di Radio Sonora FM, dr. Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia menegaskan bahwa pada dasarnya penyebab dari meninggalnya pasien kanker, khususnya dalam hal ini adalah kanker paru, disebabkan 1 hal yang sering terjadi.

“Salah satu yang menyebabkan pasien kanker paru banyak meninggal adalah terlambat diketahui, terlambat ditangani,” tegas dr. Santi.

Keterlambatan tersebut menjadi salah satu penyebab pasien kanker paru meninggal dunia.

Baca Juga: Sulit Dideteksi, Kenali Gejala dari Diagnosis Dini Kanker Prostat Ini!

Terlambat diketahui

Pada kondisi ini, sang pasien mungkin cenderung menyepelekan tanda atau gejala yang muncul atau dirasakan di dalam tubuhnya, sehingga ketika dibawa ke dokter, kondisi tubuhnya cenderung menunjukkan kondisi yang parah.

“Ketika dia datang ke dokter, dia sudah stadium lanjut. Sudah stadium tiga, stadium empat, kankernya sudah ke mana-mana, menyebar,” sambungnya memaparkan.

Baca Juga: Wanita Wajib Kurangi Konsumsi 5 Makanan Ini Sebab Perpotensi Menyebabkan Kanker Payudara

Terlambat ditangani

Keterlambatan yang kedua adalah terlambat ditangani. Hal ini terjadi ketika pasien datang ke dokter dalam kondisi stadium yang dini, namun pihaknya masih ingin mempertimbangkan banyak hal sebelum akhirnya mengambil tindakan.

“Dia masih mikir-mikir dulu, diobatinnya gimana ya, takut ya, mau coba dulu pakai ramuan herbal. Terlambat ditangani, jadi hati-hati,” tegas dr. Santi.

Kedua hal keterlambatan inilah yang menjadi pokok penyebab meninggalnya pasien kanker, khususnya kanker paru.

Sehingga kesadaran diri, kemauan untuk berkonsultasi dengan dokter, dan tindakan yang cepat serta tepat menjadi kunci kesembuhan kanker tersebut.

Baca Juga: Jangan Anggap Remeh! Stres Ternyata Dapat Tingkatkan Resiko Penyakit Kanker 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm