4. Menjaga Kebersihan
Pancaroba selalu identik dengan berbagai macam penyakit, salah satunya adalah demam berdarah.
Oleh sebab itu, pastikan lingkungan sekitar tempat tinggal bersih dari genangan air dan tumpukan sampah.
Selain itu, menjaga kebersihan diri juga sangat penting selama pancaroba. Mandi sebanyak dua kali sehari dan menggosok seluruh bagian tubuh dapat membantu seseorang dalam menjaga kesehatan.
5. Perhatikan Intensitas Kipas Angin
Perubahan cuaca yang cukup ekstrem terkadang membuat suhu menjadi sangat panas dan penggunaan kipas angin pun meningkat.
Hal ini tidak akan menjadi suatu permasalahan jika intensitas kipas angin diperhatikan oleh penggunanya.
Penggunaan kipas angin berlebihan dapat membuat suhu tubuh berubah dan bisa berdampak pada kesehatan seseorang.
Oleh karena itu, intensitas penggunaan kipas angin sangat penting untuk diperhatikan.
Baca Juga: Memasuki Pancaroba, IDI Palembang Minta Masyarakat Waspadai DBD