Baca Juga: Wali Kota Hentikan PTM di Sekolah, Dampak Covid 19
"Iya 65 (guru dan pelajar terpapar covid 19) seperti di SD PAM ada 6 guru," ujarnya melalui telepon seluler, Selasa (22/2/2022).
Kebijakan penutupan atau lockdown sekolah berlangsung selama 10 hari kedepan. Hal itu berdasarkan rekomendasi ahli kesehatan.
"Itu menurut puskesmas jadi kita lockdown 10 hari karena gurunya terkonfirmasi positif itu untuk isolasi mandiri," jelasnya.
Langkah itu bagian dari upaya pemerintah mencegah penularan virus covid-19 di lingkungan sekolah.
Muhyiddin mengungkap saat ini banyak siswa yang sakit mirip dengan gejala flu.
"Seperti itulah langkah pencegahan kita," tutupnya