4 Warna Air Mani dan Artinya, Punyamu Normal Tidak? Cek Sekarang!

2 Maret 2022 22:50 WIB
Ilustrasi air mani.
Ilustrasi air mani. ( Deon Black via Pexels)

Sonora.ID - Air mani adalah cairan yang dikeluarkan pria saat ejakulasi. Dalam air mani tersebut, terkandung sperma yang bertugas untuk membuahi sel telur.

Perlu Anda ketahui sebelumnya, ragam arti warna air mani dapat menunjukkan kondisi kesehatan Anda.

Beberapa di antaranya bahkan merupakan sebuah kondisi yang serius dan memerlukan pertolongan medis.

Cek yuk, apakah warna sperma Anda normal atau tidak dengan menyimak arti warna air mani seperti yang dilansir dari Medical News Today berikut ini.

1. Abu atau putih keruh

Air mani yang normal dan sehat biasanya ditandakan dengan cairan putih keruh atau abu-abu dengan konsistensi yang mirip dengan telur mentah atau jeli cair.  Baunya juga akan seperti bau alkali atau sebanding dengan pemutih.

Baca Juga: 5 Fakta Unik tentang Air Mani Pria, Jangan Disamakan dengan Sperma

2. Merah atau merah muda

Warna merah muda, merah, atau kecoklatan dalam air mani merupakan kondisi yang mengkhawatirkan dan umumnya menunjukkan darah dalam air mani yang dalam dunia medis disebut dengan hematospermia.

Hal itu bisa dikarenakan pembuluh darah yang pecah, infeksi, atau bahkan masalah prostat.

3. Coklat atau hitam

Air mani dengan warna hitam atau coklat gelap sebenarnya bisa menjadi kondisi yang begitu serius. Alasan mengapa warna air mani tampak coklat atau hitam bisa beragam, yakni:

  • Trauma dan pendarahan hebat
    Air mani berwarna coklat tua atau hitam mungkin merupakan tanda pendarahan yang lebih berat atau darah yang telah berada di dalam tubuh untuk waktu yang lebih lama. Hal ini dapat terjadi karena cedera berat, seperti cedera tulang belakang atau trauma pada alat kelamin.
  • Kandungan logam yang tinggi
    Sebuah studi tahun 2013 menemukan bahwa darah orang dengan air mani berwarna gelap mengandung banyak logam berat, seperti mangan, timah, dan nikel. Hal ini mungkin karena paparan terhadap makanan, air, atau faktor lingkungan lainnya yang terkontaminasi.

Baca Juga: Pasutri Promil Wajib Baca! Begini 5 Cara Mempertahankan Jumlah Sperma

4. Kuning kehijauan

Sperma kuning atau hijau atau kuning kehijauan bisa terjadi karena beberapa alasan, meliputi: 

  • Infeksi
    Warna air mani mulai dari kuning hingga hijau dengan bau yang busuk bisa jadi karena infeksi saluran kemih atau infeksi menular seksual (IMS), seperti klamidia atau gonore.
  • Jarang ejakulasi
    Jangan salah, jarang ejakulasi juga bisa membuat warna air mani berubah menjadi kuning dikarenakan cairan itu bercampur dengan senyawa lain.
  • Perubahan pola makan
    Air mani dapat berubah warna jika bercampur dengan vitamin atau obat-obatan tertentu. Makanan yang mengandung pewarna juga dapat mengubah warna air mani dalam beberapa kasus.
  • Tercampur air seni
    Air mani juga dapat bercampur dengan tetesan urin dari uretra. Ini bisa membuat air mani tampak kekuningan. Kondisi ini umumnya tidak perlu dikhawatirkan.
  • Penyakit kuning
    Penyakit kuning terjadi ketika hati meninggalkan terlalu banyak bilirubin dalam tubuh yang merupakan pigmen kuning alami yang dibuat ketika tubuh memecah sel darah merah. Selain menyebabkan kulit menguning, penyakit kuning juga dapat mengubah warna air mani.
  • Jumlah sel darah putih tinggi
    Memiliki terlalu banyak sel darah putih dalam air mani juga dapat mengubah warnanya dengan membuatnya lebih kuning. Hal ini mungkin efek sekunder dari kondisi lain, seperti infeksi saluran kemih, infeksi prostat, atau IMS. Namun dalam beberapa kasus, ini bisa menjadi tanda gangguan autoimun.

Baca Juga: Sering Dianggap Sama, Ini Perbedaan Sperma dengan Air Mani Pria

Demikian artikel tentang arti warna air mani yang bisa beragam. Semoga bermanfaat!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm