Sonora.ID - Aktivitas fisik atau biasanya yang sering disebut dengan berolahraga adalah salah satu yang paling penting yang perlu dilakukan secara rutin oleh setiap orang.
Jika tubuh lebih aktif bergerak, maka memiliki juga imun tubuh atau kekebalan tubuh yang baik dan kuat.
Maka dari itu, kalau sering melakukan aktivitas gerak tentunya tubuh akan lebih sehat dan bugar sehingga apapun yang dilakukan terasa ringan.
Namun, tanpa disadari kini kebanyakan orang selalu menganggap remeh tentang olahraga berjalan kaki dengan alasan capek, kaki akan pegal dan memilih untuk berdiam diri dirumah.
Tetapi justru dengan berjalan kaki meskipun hanya sebentar, membawa dampak buat tubuh yang baik, pembakaran kalori, penurunan berat badan serta tulang menjadi lebih padat.
Nah, jika kalian ingin hidup lebih sehat, cobalah melakukan berjalan kaki 15 menit saja sudah cukup asalkan secara rutin setiap pagi dan sore.
Ingin tahu apa saja manfaat berjalan kaki meski hanya 15 menit saja? Sebagai berikut
1. Mengurangi gejala varises
Dengan bertambahnya usia, varises sangat mungkin terjadi. Kondisi ini dikarenakan adanya pembengkakan pada pembuluh darah vena yang terjadi dibagian betis dan kaki.
Baca Juga: Hampir Setara dengan Olahraga, 4 Manfaat Jalan Kaki Menurut Penelitian Harvard
Dengan demikian, salah satu mengurangi gejala varises yaitu berjalan kaki secara rutin 15 menit perhari.
2. Meredakan nyeri sendi
Berjalan kaki juga membantu untuk melindungi persendian, terutama bagian lutut dan pinggul dan olahraga berjalan kaki ini sangat cocok untuk orang dewasa hingga lanjut usia.
Selain untuk melindungi persendian, ternyata dapat memperkuat otot yang menopang persendian lho.
3. Tidur lebih nyenyak
Saat rutin melakukan olahraga berjalan kaki dapat membantu anda tidurnya lebih nyenyak di malam hari, lebih lama dan tentunya kualitas yang semakin baik sehingga tubuh pas bangun terasa ringan dan enak.
4. Mengurangi stress
Oh ya teman-teman, olahraga berjalan kaki juga dapat mengurangi stress. Berjalan kaki juga mempunyai dampak bukan untuk fisik saja, tapi sangat berpengaruh positif pada kesehatan mental.
Nah, oleh sebab itu jalan kaki dapat meningkatkan perasaan tenang dan dapat mengatasi depresi serta membantu menghentikan kekhawatiran pada otak secara efektif.
Baca Juga: Sering Diabaikan, Awas 4 Hal ini Tanda Awal Seseorang Mengalami Stres Hingga Depresi