Oleh karena itu perlunya edukasi terkait pengetahuan asupan gizi seimbang bagi keluarga.
"Kegiatan Temu Kader Pogram Bangga Kencana, yang juga ada Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) dan Tim Pendamping Keluarga (TPK) ini kali dapat dijadikan sebagai momentum untuk memastikan dan memperkuat komitmen secara bersama-sama untuk mencapai tujuan yang sama pula yaitu mewujudkan masyarakat, bangsa negara yang sejahtera, aman dan mandiri," kata Audy.
Hal senada disampaikan Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir dan mengatakan mendukung program yang diselenggarakan oleh BKKBN ini.
"Mengatasi stunting dimulai dari dapur yang sehat, launcing DASHAT merupakan kegiatan pemberdayaan masyarakat dalam upaya pemenuhan gizi seimbang bagi keluarga beresiko stunting, yakni keluarga yg memiliki calon pengantin, ibu hamil, ibu menyusui, baduta/balita" kata Benny Dwifa Yuswir.
Baca Juga: Cegah Stunting, PHR Bantu 57 Posyandu di Empat Kabupaten di Riau