Sonora.ID - Bawang putih merupakan salah satu bahan makanan yang sangat dibutuhkan.
Selain rasanya yang menyedapkan, bawang putih juga memiliki manfaat untuk kesehatan.
Dikutip dari Healthline, bawang putih bisa meningkatkan kekebalan tubuh.
Adapun beberapa penelitian yang menunjukkan kalau bawang putih bisa mengurangi peradangan.
Bawang putih juga bisa meningkatkan fungsi kekebalan tubuh yang disebabkan oleh kandungan antioksidan dan senyawa yang mengandung belerang seperti allicin.
Selain itu, bawang putih juga bisa mendukung kesehatan jantung.
Berdasarkan beberapa penelitian, bawang putih bisa membantu menurunkan tekanan darah dan menurunkan kadar kolesterol untuk mendukung kesehatan jantung
Kendati begitu, tahukah Kamu kalau menyimpan bawang putih di kulkas sangat berbahaya?
Bahaya menyimpan bawang putih di kulkas
Dilansir dari GridPop.ID via Nakita.ID, sangat bahaya menyimpan bawang putih di kulkas.
Hal ini disebabkan karena akan memperburuk kualitas bahan dapur itu. Apalagi, jika kualitas bawang putih memang jelek.
Hal tersebut tentunya bisa berpengaruh pada gizi dan nutrisi yang ada di bawang putih.
Kandungan allicin pada bawang putih pasti berkurang dan bisa saja hilang.
Bawang putih yang disimpan di kulkas akan jadi mudah berjamur.
Bahkan, daging bawang putih juga akan berubah warna dan teksturnya akan berubah jadi seperti karet.
Jika Anda terus-terusan menyimpan bawang putih di kulkas, bukan tidak mungkin kesehatan tubuh juga ikut terdampak.
Hal ini tentunya tidak baik untuk kita semua.
Baca Juga: Resep Frozen Food Anti Meanstream, Cara Membuat Sosis Asam Manis
Cara terbaik menyimpan bawang putih
Menurut laman Sajian Sedap, cara terbaik untuk menyimpan bawang putih adalah:
Pasalnya suhu yang panas juga bisa mempengaruhi kualitas bawang putih. Sudahkah Kamu melakukan cara terbaik ini?
Baca Juga: Ternyata Ini Rahasia Orang Mesir Kuno Panjang Umur Puluhan Tahun! Cuma Modal Bahan Murah Ini Aja