"Ga salat id, baru bangun nih aku ga kuat sakit banget," kata dia.
Cara mengatasi kolesterol tinggi
Bawang putih
Bawang putih yang dengan mudah ditemukan di dapur ini ternyata bisa membantu mengatasi kolesterol tinggi lho.
Kandungan senyawa alicin pada bawang putih bisa membantu mengontrol tekanna darah agar tetap stabil.
Bawang putih juga berpotensi dalam membantu menurunkan kolesterol jahat.
Cokelat
Kandungan zat antioksidan dan antiinflamasi dalam cokelat bisa membantu menurunkan kolesterol.
Meski begitu, Anda tetap harus mempertimbangkan jenis makanan ini apabila sedang diet, karena cokelat tergolong dengan kalori tinggi.
Apel, anggur, jeruk
Dilansir dari Healthline, sejumlah buah seperti apel, anggur, dan jeruk mengandung banyak serat larut jenis pektin yang membantu menurunkan kolesterol jahat.
Zat yang terkandung dalam buah-buahan tersebut mendorong tubuh untuk menyingkirkan kolesterol, sekaligus mengontrol hati agar tidak memproduksi kolesterol.
Sayuran berdaun hijau
Sayuran berdaun hijau seperti kangkung, bayam, sawi menjadi salah satu sayuran yang bisa menurunkan kolesterol tinggi.
Sayuran berdaun hijau bisa menurunkan kadar kolesterol dengan cara mengikat asam empedu dan membuat tubuh mengeluarkan lebih banyak kolesterol.
Sumber: Sajian Sedap