Sonora.ID - Pada saat hari raya idul Adha biasanya akan ada banyak stok daging dirumah. Salah satu menu andalan yang kerap dimasak ketika hari raya kurban adalah rending.
Tidak hanya enak kudapan ini juga diakui dunia sebagai salah satu makanan terlezat tiada tanding.
Kudapan yang berasal dari Minang ini meemang salah satu masakan yang penuh akan bumbu lezat dan dibutuhkan waktu dalam pengolahannya.
Penasaran akan cara membuatnya berikut beberapa tahapan yang harus dilakukan jika hendak memasak rending beserta bahan yang diperlukan:
500 gram daging gandik, potong melawan serat
600 ml santan kental dari 2 butir kelapa
1500 ml santan cair dari perasan santan kental
60 gram serundeng kelapa, haluskan
3 cm lengkuas, memarkan
3 batang serai, ambil putihnya, memarkan
1 lembar daun kunyit, ikat simpul
5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
2 lembar daun salam
2 buah pekak
2 cm kayumanis
1 1/2 sendok teh garam
3 sendok teh gula merah
12 butir bawang merah
5 siung bawang putih
10 buah cabai merah keriting
5 buah cabai merah besar
1 sendok teh merica
3 sendok teh ketumbar
4 butir kemiri, sangrai
3 cm jahe
Cara Membuat:
Rebus santan cair bersama lengkuas, serai, daun kunyit, daun jeruk, daun salam, pekak, kayumanis, dan bumbu halus sampai harum.
Masukkan daging, lalu aduk sampai daging berubah warna. Tambahkan garam dan gula merah. Aduk rata.
Kemudian, masak di atas api kecil sambil diaduk perlahan hingga kuah mengental. Masukkan serundeng kelapa, lalu aduk rata dan kecilkan api.
Tuang santan kental dan masak di atas api kecil sambil diaduk hingga berminyak. Masak sampai matang, dan hidangkan.
Baca Juga: Punya Daging Kurban Olah Jadi Pastry Daging Sapi Aja, Ini Resepnya