3. Rempah-rempah yang Sudah Lama
Rempah-rempah menjadi salah satu bahan masakan yang bisa menambah rasa.
Namun terkadang saking banyaknya rempah-rempah yang dibeli, banyak yang tersisa bahkan tak terpakai hingga hitungan tahun.
USDA mengatakan rempah-rempah utuh dapat bertahan hingga dua hingga empat tahun.
Sementara yang digiling dapat bertahan hingga dua hingga tiga tahun pada suhu kamar.
Meski batas penyimpanannya cukup lama, rempah-rempah yang terlalu lama disimpan akan menghilangkan aroma dan basi seiring waktu.
Ada baiknya untuk membeli rempah-rempah dengan jumlah kecil dan beri label rempah-rempah dengan tanggal pembelian untuk membantu melacak umur simpannya.
4. Perkakas dapur yang usang
Peralatan dapur yang terkelupas dan retak bisa menjadi bahaya bila masih digunakan.
Seperti talenan yang sudah usang, retakan dan celah pada peralatan makan yang sudah tua membuatnya lebih sulit dibersihkan dan menjadi sarang bakteri.