“Obat batuk, flu, antidepresan, hipertensi, obat-obat untuk buang air besar itu sering mengganggu tidur, tetapi vitamin juga sering mengganggu tidur,” sambungnya.
Itulah sebabnya, ketika lansia memang perlu untuk untuk mengonsumsi vitamin dengan jumlah yang tidak sedikit, ada baiknya untuk juga mengetahui dengan pasti jam atau waktu konsumsi yang sesuai agar tidak mengganggu jam tidur.
Minum vitamin dengan waktu yang bisa menyebabkan jam tidur berantakan justru akan berdampak buruk bagi kesehatan, mengingat tidur adalah kebutuhan yang tidak bisa digantikan.
Konsultasi dengan dokter bukan hanya untuk dosis vitamin yang diperlukan tetapi juga waktu yang tepat untuk mengonsumsinya.
Baca Juga: 3 Tips Atasi Kebiasaan Ngorok, Dokter: Bukan Tanda Tidur Nyenyak!