Resep Membuat Kikil Oseng Cabe Ijo yang Pedes Gurihnya Mantap

31 Agustus 2022 23:09 WIB
Illustrasi kikil
Illustrasi kikil ( )

Sonora.ID - Inilah ulasan selengkapnya mengenai Resep Membuat Kikil Oseng Cabe Ijo yang Pedes Gurihnya Mantap.

Kikil menjadi salah satu bahan makanan yang cukup banyak digemari oleh masyarakat Indonesia.

Kaki sapi atau kikil adalah bagian daging sapi di bagian kaki yang biasa digunakan sebagai bahan dasar makanan terutama di Asia.

kikil mengandung protein yang berbentuk kolagen sekitar 30%.

Selain mengandung kolagen, kikil juga memiliki sejumlah kandungan keratin dan elastin yang dapat dimanfaatkan untuk membentuk struktur pada jaringan kulit.

Berdasarkan data Kemenkes RI (TKPI), setiap 100 gram "Kalio kikil (tunjang), masakan" mengandung 154 mg kalsium, 13,8 gram protein dan 3,4 mg besi.

Ini menunjukkan bahwa kandungan kalsium, protein dan besi termasuk tinggi dan cukup tinggi.

Salah satu resep kreasi olahan kikil adalah dibuat oseng cabe ijo. Penasaran akan rasanya?

Berikut beberapa alat dan bahan yang harus dipersiapkan untuk membuat kudapan tersebut.

Baca Juga: Resep Membuat Ayam Goreng Kari Ala Chef Devina Hermawan

Bahan-bahan:

250 gr kulit sapi tebal

6 buah cabe hijau besar, iris serong

10 buah cabe rawit merah, iris

3 siung bawang putih, iris

2 siung bawang merah, iris

1/2 buah bawang bombay, cincang kasar

1 sachet kecap manis

1/2 sdt gula

secukupnya garam, penyedap

Baca Juga: Resep Membuat Ayam Goreng Kari Ala Chef Devina Hermawan

Cara Membuat:

Cuci bersih kulit sapi, lalu potong sesuai selera, rebus kira2 15 menit, angkat. Cuci lagi. Tiriskan.

Tumis semua bawang sampe harum, masukkan cabe rawit, aduk2, masukkan cabe ijo, masukkan kikil, aduk rata.

Beri sedikit air lalu tuang kecap di pinggir wajan. Beri bumbu. Biarkan meresap. Angkat, sajikan.

Baca Juga: Resep Membuat Tahu Kriuk, Camilan Nikmat yang Murah Meriah

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm