Untuk menghindari rasa kantuk, kita disarankan untuk sesekali berdiri dari kursi dan berjalan ke tempat lain agar darah bisa mengalir dengan baik.
3. Tidak menyantap makan siang yang terlalu berat
Menyantap Makan siang yang cenderung terlalu berat maka akan meningkatkan resiko kekeyangan berlebihan dan menstimulasi tubuh untuk lebih mengantuk.
Makan terlalu banyak dan berat saat makan siang juga bisa membuat mengantuk.
Jadi, saat makan siang, dibanding nasi padang, sebaiknya pilih asupan yang lebih ringan yang mengandung banyak sayur dan buah-buahan.
4. Membuat ruang kerja tetap terang
Jika memungkinkan, bukalah penutup jendela kantor dan biarkan sinar matahari masuk ke ruangan. Sinar matahari akan menambah energi serta meningkatkan fokus kita.
Baca Juga: Wajib Waspada! Ini 7 Ciri Pengemudi Saat Mudik Mulai Ngantuk, Suka Berkedip Salah Satunya
5. Mendengarkan musik yang ceria
Jika suasana kerja terlalu sunyi atau terkesan serius maka bukan tidak mungkin jika berlangsung dalam kurun waktu lama akan mengakibatkan kantuk.
Sehingga, salah satu cara mengusir rasa ngantuk yang efektif dengan mendengarkan musik.
6. Mencuci muka
Cara lain yang dapat digunakan adalah mencuci muka. Suhu dingin yang menyentuh wajah, efektif menghilangkan rasa ngantuk.
7. Sesekali ngobrol dengan teman
Ngobrol dengan teman sekantor juga bisa jadi salah satu cara menghilangkan rasa ngantuk yang menyenangkan.
Apabila ada keperluan, kamu dapat berjalan ke meja rekan kerja, dibanding hanya mengirim email atau bertukar pesan lewat chat.
Baca Juga: Bikin Gak Produktif, Ini Makanan yang Bisa Bikin Ngantuk Seharian
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di google news