8 Manfaat Infused Water Lengkap dengan Penjelasan Cara Membuatnya

6 Januari 2023 16:45 WIB
Manfaat infused water.
Manfaat infused water. ( Freepik.com)

Dengan mengonsumsi air putih dan sayuran yang mengandung banyak air, maka tubuh terjamin akan selalu terhidrasi.

4. Meningkatkan Energi

Mengingat kurangnya asupan air dalam tubuh dapat memengaruhi konsentrasi sehingga bekerja menjadi tidak fokus, maka mengonsumsi minuman ini menjadi solusi yang tepat untuk meningkatkan energi.

5. Melancarkan Organ Pencernaan

Infused water dengan irisan lemon dapat membantu tubuh dalam melancarkan organ pencernaan.

6. Melancarkan Metabolisme Tubuh

Mengonsumsi minuman ini membuat asupan cairan tubuh selalu tercukupi sehingga melancarkan metabolisme dan tubuh pun akan mampu membakar lebih banyak kalori serta memperoleh energi yang cukup.

7. Cegah Penuaan Dini

Infused water dengan potongan buah delima, kiwi, dan strawberry yang kaya akan antioksidan dapat menangkal efek radikal bebas yang dapat membuat kulit tampak lebih cepat keriput sehingga penuaan diri pun dapat dicegah.

8. Dukung Detoksifikasi

Infused water yang terbuat dari campuran buah-buahan segar atau rempah-rempah dapat membantu tubuh dalam proses pembuangan racun penyebab penyakit dalam tubuh.

Cara Membuatnya

Bahan:

  • 1 buah timun
  • Daun mint (opsional)
  • 500 ml air minum

Cara Membuat:

  1. Cuci timun dan daun mint dengan air mengalir hingga bersih.
  2. Potong timun menjadi beberapa irisan.
  3. Selanjutnya, masukan irisan timun dan daun mint ke dalam botol berisi air
  4. Tutup rapat lalu diamkan 2-4 jam di dalam kulkas.
  5. Setelah itu aduk, saring, dan buang buah timun.
  6. Minuman ini pun dapat disimpan dalam kulkas hingga 2 hari lamanya.

Baca Juga: 10 Resep Infused Water yang Bisa Anda Coba Buat Sendiri di Rumah

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm