Sebagian besar produk yang didinginkan tetap segar lebih lama saat disegel, baik dalam kantong plastik zip-top, kantong silikon yang dapat digunakan kembali , atau wadah dengan penutup yang rapat.
3. Perhatikan suhu
Saat menyimpan buah dan sayuran segar, Anda harus mempertimbangkan suhu yang baik untuk sayur dan buah Anda.
4. Cek kelembapan
Sayur berbeda dengan buah dalam pengaturan kelembapan. Jika buah membutuhkan kelembapan yang sedikit, maka sebaiknya buah diletakkan pada rak kulkas.
Hal itu karena buah akan menerima suhu dingin secara langsung dari lemari es Anda. Dengan demikian, buah akan semakin segar dan dingin.
Baca Juga: 9 Manfaat Tomat untuk Kesehatan yang Harus Kamu Ketahui! Menghambat Sel Kanker!
Sebaliknya, sayur membutuhkan kelembapan yang tinggi. Hal itu berarti sayur tidak membutuhkan ventilasi.
Simpan sayur di laci bawah dengan ventilasi tertutup atau gunakan kotak khusus dengan penutup rapat jika Anda ingin meletakkannya di rak lemari es.
Demikian adalah cara menyimpan sayur di kulkas yang bisa Anda lakukan untuk menjaga buah dan sayur tetap segar.