25 Contoh Pantun Melayu Lengkap dengan Jenisnya Sebagai Referensi

2 Februari 2023 13:00 WIB
Contoh Pantun Melayu.
Contoh Pantun Melayu. ( Freepik.com)
  • Mencari timba si anak dara

Di bawah sarang burung tempua

Salam sembah pembuka bicara

Selamat datang untuk semua

  • Kemuning di pertengahan balai

Bertumbuh terus semakin tinggi

Berunding dengan orang tak pandai

Bagaikan palu pencungkil duri

  • Warga desa sedang menggali tanah

Jenazah meninggal akan dikubur

Jadi orang haruslah amanah

Harus terus bicara dengan jujur

  • Ingin rasa memakan kari

Kari cendawan batang keladi

Girang rasa tidak terperi

Bertemu tuan yang baik budi

Baca Juga: 35 Contoh Pantun Penutup Pidato yang Paling Menarik dan Berkesan

  • Patah lancang kita sadaikan

Supaya sampan tidak melintang

Petuah orang kita sampaikan

Supaya badan tidak berhutang

  • Burung nuri burung kenari

Hinggap di pohon sebentar saja

Teruslah ibadah setiap hari

Rajin salat 5 waktu jangan lupa

  • Pak Ujang bermain kendang

Bu Aminah membuat rendang

Ada uang abang ku sayang

Tak ada uang abang kutendang

  • Encik Mamat membelah bambu

Bambu berjalin rotan saga

Baiklah hormat kepada ibu

Supaya terjamin masuk surga

  • Dahan kemuning biarlah patah

Asal mengkudu lebat berbuah

Di lahir raja disembah

Di batin rakyat memerintah

  • Banyak keluk ke penarik

Keluk tumbuh pohon kuini

Nan elok bawalah balik

Nan tak elok tinggallah di sini

  • Kayu jati di atas batu

Sudah diikat dibawa pulang

Budaya dunia memang begitu

Benda yang buruk memang terbuang

  • Lebat kayu pantang ditebang 

Sudah berbuah lalu berdaun 

Adat Melayu pantang dibuang 

Sudah pusaka turun-temurun

  • Pergi memancing saat fajar

Pulang sore membawa ikan

Siapa yang ingin rajin belajar

Jadi orang sukses kemudian

  • Melati kuntum tumbuh melata

Sayang merbah di pohon cemara

Assalamualaikum mulanya kata

Saya sembah pembuka bicara.

Baca Juga: 40 Pantun Pernikahan Penuh Doa Ini Dapat Disampaikan Untuk Pengantin

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm