10 Cara Menenangkan Hati dan Pikiran Agar Terhindar dari Stres

20 Februari 2023 15:10 WIB
10 Cara Menenangkan Hati dan Pikiran
10 Cara Menenangkan Hati dan Pikiran ( Pexels)

Sonora.ID – Berikut ini cara menenangkan hati dan pikiran supya terhindar dari stres dan hidup lebih bahagia.

Sebab, hati yang gelisah tentu akan menimbulkan pikiran yang kacau dan munculnya pikiran-pikiran negatif.

Jika seseorang gelisah hingga berujung stres, tentu saja hal ini juga akan menyebabkan sederet sumber macam penyakit.

Oleh sebab itu, tentu saja dibutuhkan cara menengkan hati dan pikiran supaya tidak gelisah.

Penasaran bagaimana caranya? Yuk langsung saja simak ulasannya berikut ini:

1. Mengatur pernapasan

Cara menenangkan hati dan pikiran yang pertama yaitu dengan mengatur pernapasan. Cara yang satu ini bisa membuat pikiran menjadi lebih tenang.

Caranya, tariklah napas melalui hidung dan keluarkan dari mulut. Latihan ini akan membantu oksigen mengalir lebih banyak ke otak. Dengan begitu, pikiran akan menjadi lebih tenang.

2. Meditasi

Melakukan meditasi penting untuk dilakukan supaya mendapatkan hati dan pikiran yang tenang.

Kamu bisa melakukan meditasi selama satu hingga dua jam untuk menenangkan pikiran yang gelisah.

Baca Juga: 10 Cara Membaca Pikiran Orang Berdasarkan Psikologi, Mudah dan Akurat!

3. Mengalihkan pikiran ke hal positif

Selanjutnya, cara menenangkan hati dan pikiran yaitu dengan mengalihkan pikiran ke hal positif. Adapun hal positif yang bisa kamu coba yaitu dengan berolahraga.

Kegiatan berolahraga mampu melepaskan hormon endorfin dan membuat suasana menjadi lebih baik, fokus, dan mengontrol pola tidur agar lebih terjaga.

4. Liburan

Liburan juga menjadi langkah yang tepat untuk membuat pikiran menjadi lebih tenang. Kamu bisa memilih tempat liburan yang bisa menjernihkan pikiran seperti hunung, bukit, atau menikmati alam lainnya.

Dengan begitu akan membantumu dalam melepaskan ketegangan dan stres.

5. Batasi aktivitas online

Melakukan aktivitas online yang berlebihan tentu saja dapat menimbulkan stres. Nah, dengan membatasinya tentu kamu dapat merasa lebih tenang.

Misalnya saja, kamu terus menerus melihat pencapaian temanmu di media sosial. Hal ini tentu saja semakin membuatmu tertekan dan merasa tidak nyaman.

6. Lakukan banyak kegiatan

Lakukan kegiatan dengan aktif yang kemudian akan membuatmu teralihkan dari segala pikiran buruk yang akan menghantui pikiranmu.

Lakukan kegiatan aktif yang akan membuatmu senang sesuai dengan hobimu. Seperti misalnya lari, senam, serta berjalan-jalan ke pantai, berkebun, membereskan rumah, atau hal lain yang kemudian akan membantumu tetap aktif.

Baca Juga: 4 Surat Penenang Hati dan Pikiran, Lengkap dengan Doa dan Sholawatnya

7. Menulis

Selanjutnya, cara menenangkan hati dan pikiran yaitu bisa dengan menulis. Tak perlu memerhatikan soal tata bahasa atau ejaan, terpenting kamu dapat menuangkan isi hati kamu ke dalam tulisan.

8. Membantu orang lain

Percaya atau tidak, dengan membantu orang lain akan membantumu terhindar dari perasaan gelisah dan membuatmu lebih tenang.

Sebab, ketika kamu membantu orang lain dan orang lain pun merasa senang, maka perasaan senang itu pun akan menular kepadamu.

9. Membuat karya seni

Kamu bisa melalukan sesuatu yang memicu kreativitas untuk membantumu menenangkan pikiran.

Misalnya saja kamu bisa melakukan banyak hobi baru seperti melukis, merajut, hingga membuat karya seni lainnya.

10. Bersyukur

Bersyukur menjadi salah satu kunci untuk emndapatkan hati dan pikiran yang tenang. Kamu bisa memulainya dengan selalu berterima kasih pada hal-hal baik meski sederhana yang sering terabakan.

Dengan begitu, kamu akan lebih siap dan menerima setiap kondisi yang ada.

Baca Juga: Jangan Terus Menyalahkan Keadaan, Lakukan Satu Hal Penting Ini Agar Hidup Bahagia, Hati Damai Pikiran Tenang

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm