Turunkan Risiko Kanker dan Hidrasi dengan Buah Blewah

8 April 2023 14:00 WIB
Ilustrasi buah blewah
Ilustrasi buah blewah ( )

Sonora.ID - Di saat bulan Ramadhan dan musim panas, buah blewah sering kali menjadi hal yang dicari oleh masyarakat karena memang memiliki rasa yang segar dan manis.

Akan tetapi, ternyata tidak hanya memiliki sensasi menyegarkan, akan tetapi juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Volume air buah blewah sendiri bisa mencapai 90% dengan kaya akan beberapa nutrisi, seperti vitamin, mineral, serta antioksidan.

Dikutip dari Verywell Fit, mengemukakan bahwa dalam 1 buah blewah ini terdapat sekitar 14,4 gr karbohidrat total dengan 1,6 gr serat dan ada sekitar 14 gram gula alami.

Serat yang ada pada blewah pun juga sebagian besar tidak larut akan tetapi ada juga beberapa serat yang larut juga.

Dan menjadi catatan juga bahwa blewah memiliki kandungan air yang tinggi sehingga gula alaminya tidak akan membuat indeks glikemiknya berbahaya. Selain itu, buah blewah sendiri juga masuk pada makanan rendah kalori dan kaya akan air hingga 90%.

Vitamin C yang terkandung dalam buah blewah juga paling tinggi yang mana menyediakan sekitar 72% asupan harian yang direkomendasikan berdasar pada 2.000kal/hari.

Baca Juga: 11 Manfaat Buah Plum untuk Kesehatan Tubuh, Menghancurkan Sel Kanker

Selain vitamin C, terdapat juga vitamin A yang berlimpah yang mana ada sekitar 33% dari asupan harian. Juga mengandung fosfor dan seng yang mana memiliki banyak fungsi untuk tulang manusia.

Selain memiliki beragam kandungan yang baik untuk tubuh, buah blewah juga memiliki ragam manfaat bagi kesehatan tubuh seperti:

1. Mengatasi dehidrasi karena blewah yang memiliki kandungan 90% air dan sumber kalium elektrolit yang baik.

2. Kesehatan mata terjaga karena blewah yang mengandung beta karoten, lutein, dan zeaxanthin yang mana adalah antioksidan yang memiliki khasiat berkontribusi pada kesehatan mata, terutama makula

3. Kesehatan kulit terjaga karena buah blewah memberikan efek fotoprotektif saat dicerna atau dioleskan ke kulit sehingga banyak sekali manfaat buah blewah

4. Menurunkan hipertensi karena mengandung sodium yang rendah dan kalium yang tinggi

5. Risiko dari penyakit kanker juga akan berkurang, pasalnya buah blewah sendiri memiliki berbagai manfaat dalam melawan peradangan, serta bisa mengurangi stres oksidatif sehingga dapat membantu menurunkan risiko kanker.

Baca Juga: 8 Manfaat Buah Bit untuk Ibu Hamil, Bantu Perkembangan Janin

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm