Berapa Lama Masa Iddah dalam Islam
Lamanya masa iddah disesuaikan dengan kondisi wanita saat pisah dengan suaminya. Simak selengkapnya di bawah ini.
1. Wanita yang ditinggal wafat suami dan dalam keadaan hamil
Pada kondisi ini, masa iddah bagi wanita tersebut adalah hingga melahirkan, terlepas dari kapan waktu melahirkannya.
Hal ini dijelaskan langsung dalam firman Allah SWT:
وَأُولاتُ الْأَحْمَالِ أَجَلُهُنَّ أَنْ يَضَعْنَ حَمْلَهُنَّ
"Dan perempuan-perempuan yang hamil, waktu iddah mereka ialah sampai mereka melahirkan kandungannya." (Q.S. al-Thalaq [65]: 4).
Baca Juga: 17 Perkataan Suami yang Termasuk Kalimat Talak Kepada Istri, Hati-hati!
2. Wanita yang ditinggal wafat suaminya dan tidak dalam keadaan hamil
Masa iddah bagi wanita yang tidak dalam keadaan hamil dan ditinggal wafat suami adalah 4 bulan 10 hari.