Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas tentang minuman penurun kolesterol yang dapat dikonsumsi sehabis memakan olahan kurban.
Olahan kurban yang terbuat dari daging sapi dan kambing dapat meningkatkan kadar kolesterol di dalam tubuh.
Untuk mencegah terkena penyakit tersebut, kamu dapat mengonsumsi beberapa minuman penurun kolesterol yang cukup ampuh berikut ini.
Minuman-minuman ini memiliki kandungan senyawa yang akan meluruhkan kolesterol agar tidak menumpuk pada pembuluh darah.
Langsung saja simak ulasan tentang 7 minuman penurun kolesterol berikut ini agar kadar kolesterol di dalam tubuh menurun.
1. Teh Jahe
Baca Juga: Perbedaan Campak dan Alergi yang Perlu Diketahui! Jangan Sampai Keliru
Salah satu minuman yang dikenal ampuh dalam menurunkan kolesterol adalah teh jahe yang dapat mengaktifkan enzim untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah
Konsumsi teh ini juga bisa menurunkan tingkat trigliserida, LDL, dan kolesterol total di dalam tubuh.
2. Teh Hijau
Kandungan katekin dan senyawa antioksidan di dalam teh hijau dinilai cukup tinggi untuk mengurangi kadar kolesterol LDL dan total di dalam tubuh.
Untuk itu, kamu dapat mengonsumsi jenis teh ini agar kolesterol turun setelah memakan olahan dari daging kurban.
3. Jus Delima
Jus dari buah delima memiliki kandungan antioksidan melimpah dan katekin yang cukup tinggi.
Kedua kandungan tersebut bisa menurunkan kadar kolesterol secara alami. Kamu dianjurkan untuk mengonsumsi jus delima sebanyak 1 gelas dengan total 1-2 kali dalam seminggu.
4. Jus Tomat
Berikutnya, terdapat jus tomat yang termasuk ke dalam minuman penurun kolesterol untuk kamu konsumsi sehari-hari terlebih setelah mengonsumsi olahan daging kurban.
Jus tomat memiliki kandungan likopen yang mampu meningkatkan kadar lipid di dalam tubuh untuk mengurangi LDL.
5. Jus Ceri
Penelitian sudah membuktikan bahwa jus ceri dapat menurunkan kadar kolesterol LDL jika rutin dikonsumsi oleh orang dewasa.
Baca Juga: 7 Makanan yang Mengandung Protein Tinggi: Sumber Daya Energi
Ini lantaran jus tersebut memiliki kandungan antioksidan yang tinggi juga antiinflamasi yang dapat menjaga kesehatan tubuh.
6. Susu Kedelai
Selanjutnya, terdapat susu kedelai yang mengandung kadar lemak tak jenuh untuk mengatur kadar kolesterol di dalam tubuh.
Kamu dianjurkan untuk mengonsumsi susu ini sebanyak 250 ml dalam satu hari untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi.
7. Jus Jeruk
Jus jeruk sangat kaya antioksidan dan memiliki berbagai kandungan nutrisi di dalamnya yang bisa menurunkan kadar kolesterol tinggi.
Penelitian membuktikan bahwa 100% air jeruk bisa menurunkan kadar kolesterol LDL dan meningkatkan kolesterol HDL di dalam tubuh.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.