Pemilihan kedua ruas ini didasari oleh tren positif yang dicatatkan oleh Hutama Karya terhadap Lalu Lintas Harian (LHR), dimana untuk Tol Bakter dilintasi sekitar 35.451 kendaraan per harinya dan untuk kondisi normal Tol Mebi dilintasi sebanyak 43.404 kendaraan per harinya.
Kedua ruas tol ini memenuhi kesesuaian terhadap business plan, salah satunya Internal Rate of Return (IRR) bagi investor.
Kerja sama investasi bernilai transaksi sebesar Rp 20,55 triliun ini ditujukan untuk mendorong penyelesaian pembangunan ruas-ruas Jalan Tol Trans Sumatera lainnya.
Penyelesaian transaksi saham kedua ruas ini sebelumnya diawali dengan dilaksanakannya penandatanganan HoA (Head of Agreement) dengan INA pada 14 April 2022 lalu yang disaksikan langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo, dimana kemudian dilanjutkan dengan diskusi serta negosiasi secara intens.
Melalui skema kerja sama investasi ini, Hutama Karya dan INA berkomitmen agar pelayanan di kedua ruas tol tersebut tidak akan berkurang dan justru meningkat.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.
Baca Juga: Cara dan Link Cek Pengumuman Hasil Rekrutmen Tes Tahap 1 BUMN 2023