Sonora.ID - Trigliserida adalah sejenis lemak yang ada dalam darah, kadar tinggi dari lemak ini berbahaya bagi tubuh. Berikut ini adalah daftar sayuran penurun trigliserida.
Menurut Kementerian Kesehatan, tingginya kadar trigliserida ini bisa berasal dari kondisi kesehatan tertentu, misalnya genetik, obat-obatan, atau dari gaya hidup.
Trigliserida merupakan lemak yang ada dalam darah yang berfungsi sebagai energi cadangan. Energi ini akan digunakan tubuh jika sumber energi utama, yakni glukosa telah habis.
Sama seperti kolesterol, trigliserida dalam kadar normal penting bagi tubuh. Namun, jika melebihi ambang normal atau lebih dari 150 mg/dl, bisa berefek buruk bagi kesehatan.
Berdasarkan penelitian American Heart Association (AHA), trigliserida tinggi dapat meningkatkan faktor risiko terkena obesitas, resistensi insulin, diabetes tipe 2, dan pankreatitis.
Baca Juga: 10 Manfaat Lobak Putih Bagi Kesehatan Tubuh dan Cara Lezat Mengolahnya
Oleh sebab itu, penting bagi kita untuk mengelola gaya hidup sehat serta memilih makanan dengan bijak supaya kadar trigliserida yang ada di dalam tubuh tetap normal.
Melansir dari Medical News Today, mengonsumsi sayur-sayuran bisa membantu mengurangi kadar kolesterol low-density lipoprotein (LDL), kolesterol high-density lipoprotein (HDL), dan kolesterol total.
Ada beberapa jenis sayuran yang bisa menurunkan kadar trigliserida dalam tubuh. Apa saja jenis sayuran tersebut?
Sayuran penurun trigliserida
1. Bayam
Sayuran penurun trigliserida yang pertama adalah bayam, sayuran dengan daun berwarna hijau ini kerap direkomendasikan untuk dikonsumsi sebagai sayuran penurun trigliserida.
2. Kembang kol
Kembang kol adalah sayuran yang tinggi serat, namun rendah karbohidrat dan gula. Sayuran ini juga kaya akan glucosinolate dan isothiocyanate.
Melansir Healthline, senyawa tersebut terbukti secara signifikan mengurangi kadar trigliserida dan meningkatkan kesehatan metabolisme.
3. Brokoli
Brokoli juga merupakan sayuran penurun trigliserida yang kaya akan gizi dan nutrisi.
Pada dasarnya sayur yang memiliki daun berwarna hijau dapat menjadi sayuran penurun kadar trigliserida.
Baca Juga: 5 Jus Penurun Darah Tinggi saat Hamil, Enak dan Mudah Dibuat
4. Kubis dan kubis brussel
Kubis memiliki kandungan serat dan nutrisi yang membantu mengelola lemak dalam darah.
Sehingga sayuran ini bisa menurunkan kadar trigliserida yang tinggi.
5. Kale
Kale adalah kelompok sayur silangan yang memiliki nutrisi baik bagi tubuh. Sayur jenis ini mengandung vitamin A, vitamin K, vitamin C, vitamin B6, mangan, kalsium, tembaga, kalium, magnesium, vitamin B1, vitamin B2, karbohidrat, dan protein.
Selain itu, kale juga mengandung kalori dalam jumlah rendah, sehingga aman untuk dikonsumsi orang dengan kadar trigliserida tinggi.
6. Arugula
Arugula adalah sayuran penurun trigliserida dengan cita rasa pedas dan sedikit pahit.
Kendati demikian, sayuran ini mengandung banyak nutrisi yang mendukung kesehatan hati. Bukan hanya hati, arugula juga membantu menurunkan trigliserida, kolesterol jahat, bahkan kolesterol total.
Sayuran ini mampu mencegah pengendapan lemak di organ hati dan mencegah masuknya lemak ke aliran darah.
Arugula juga membantu meningkatkan kolesterol baik, sehingga turut menjaga kesehatan jantung.
Baca Juga: 4 Sayuran yang Tidak Boleh Dimakan Penderita Asam Urat dan Alasannya
Selain sayuran, kamu juga mengonsumsi makanan lain yang juga bisa menurunkan kadar trigliserida, berikut ini diantaranya:
Selain mengonsumsi sayuran dan makanan-makanan sehat, kamu juga perlu olahraga untuk menurunkan kadar trigliserida tinggi.
Kamu bisa meluangkan waktu dengan melakukan 30 menit olahraga aerobik 5 hari per minggu.
Olahraga aerobik bisa mencakup kegiatan seperti berjalan, joging, bersepeda, dan berenang.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.