Bahan
- 300 gram tempe
- 2 batang daun bawang
- 100 gram tepung beras
- 1 sdm tepung terigu
- 125 ml air
- Minyak goreng secukupnya
- Bumbu tempe mendoan
- 2 siung bawang putih
- 1 butir bawang merah
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdt merica 2 sdt garam
Cara membuat tempe mendoan
1. Iris tipis tempe bentuk persegi empat. Iris halus daun bawang. Di lain sisi, campurkan tepung dan bumbu tempe mendoan. Aduk rata.
2. Celupkan tiap irisan tempe ke dalam adonan tepung. Goreng dalam minyak panas. Tunggu hingga sedikit lembek di bagian tengahnya.
3. Sajikan mendoan dengan sambal kecap.
Demikian paparan mengenai resep dan cara membuat tempe mendoan sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News
Baca Juga: Resep Pepes Tempe, Lauk Makan Malam Praktis yang Menggugah Selera