Kapolda berharap masyarakat dapat bersabar dan menahan diri sembari kita menuntaskan permasalahannya serta Polda Sumsel akan Support untuk Pengamanan situasi Kamtibmas di wilayah desa Sodong OKI dan PT.SWA.
Beberapa kesimpulan yang dihasilkan dari kegiatan Jumat Curhat kali ini :
1. Harapan yang disampaikan oleh masyarakat Desa Sungai Sodong yang mengharapkan lahan yang dikelolah oleh PT. SWA dapat diserahkan kepada masyarakat desa sungai Sodong untuk dikelolah oleh masyarakat
2. PT. SWA akan menunda pelaksanaan Replanting perkebunan kelapa sawit sampai dengan ada solusi yang disepakati antara kedua belah pihak yaitu masyarakat Desa Sungai Sodong OKI dengan PT. SWA
3. Polda Sumsel akan melakukan pendalaman materi atas permasalahan yang terjadi saat ini dengan melibatkan pihak-pihak yang berkepentingan dan diharapkan dalam waktu tidak lama akan mendapatkan solusi atas permasalahan yang ada serta diharapkan media untuk mengawal proses yang dilakukan oleh Polda Sumsel dan jajaran serta instansi terkait, sehingga masyarakat mengetahui secara detail proses yang telah dilakukan.
4. Kanwil BPN/ATR Provinsi Sumsel menyampaikan dalam waktu dekat akan menurunkan tim ke lapangan guna ingin memastikan objek yang dimaksud benar sesuai dengan data dan dokumen yang ada.
Jumat Curhat, kata Jenderal Bintang Dua ini merupakan program prioritas Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dengan tujuan untuk menerima keluhan masyarakat secara langsung ujar Irjen Pol A.Rachmad Wibowo SIK
Dia menambahkan, Polda Sumsel membuka ruang komunikasi dengan masyarakat melalui Program Jumat Curhat ini agar dapat mengetahui apa yang harus di kerjakan dan diperbaiki dalam pelaksanaan tugas Polri ke depannya sembari mendengarkan keluh kesah masyarakat dan media harap kawal permasalahan.