Daun pandan yang kaya akan antioksidan juga dapat mengurangi risiko timbulnya kanker.
Selain itu, daun pandan juga mengandung efek apoptosis, sitotoksik, antimitotik, dan anti-proliferatif yang juga secara signifikan mengurangi risiko tersebut.
6. Mengontrol Gula Darah
Manfaat daun pandan selanjutnya adalah dapat mengontrol kadar gula dalam darah.
Dalam sebuah studi pada 30 orang dewasa yang diberi teh panas dengan daun pandang, terbukti mereka yang minum teh tersebut memiliki tes gula darah yang lebih baik dibanding yang hanya minum air panas saja.
7. Meningkatkan Imunitas Tubuh
Kandungan vitamin dan antioksidan pada daun pandan juga mampu meningkatkan imunitas tubuh.
Alhasil, sistem kekebalan tubuh pun dapat terjaga.
8. Mengurangi Sakit Kepala
Dikutip dari MedicineNet, daun pandan juga dapat mengurangi sakit kepala dan telinga.
Orang yang rutin konsumsi bubuk atau pasta daun pandan, juga dapat terhindar dari masalah flu, demam dan penyakit pernapasan lain.
9. Mencegah Ketombe
Banyak yang belum tahu jika daun pandan bisa mengatasi permasalahan pada kulit kepala, yaitu ketombe.
Cukup gunakan ekstrak daun pandan sebagai obat alami merawat kesehatan kulit kepala.
10. Menjaga Kesehatan Mulut
Pandan ternyata juga bisa membantu menjaga kesehatan mulut.
Selain menyegarkan napas, daun pandan juga dapat menghentikan gusi berdarah.
11. Mengurangi Stres
Teh dengan tambahan daun pandan dapat memberikan efek menenangkan pada tubuh dan pikiran.
Alhasil stres dan cemas pun bisa teratasi.
Caranya cukup iris daun pandan dan seduh dengan air panas.
Demikian beberapa manfaat daun pandan untuk kesehatan. Semoga bermanfaat.