Sonora.ID - Artikel ini membahas 13 makanan khas Medan.
Makanan menjadi salah satu daya tarik utama sebuah kota atau negara yang menjadi tujuan wisata.
Medan merupakan kota di Sumatera Utara yang memiliki banyak wisata kuliner.
Makanan khas Medan memiliki cita rasa khas yang lezat dan unik.
Makanan khas Medan juga memiliki rasa yang beragam mulai dari manis, pedas, sampai asam.
Berikut ini 13 makanan khas Medan yang wajib dicoba wisatawan.
1. Mi Gomak
Mi gomak adalah hidangan mi yang bisa digoreng atau disajikan berkuah. Jenis dan tekstur mi makanan satu ini lebih tebal dan panjang dari mi biasanya.
Mi gomak bisa disajikan dengan sambal kacang dan kuah lontong. Mi gomak dijuluki sebagai spagetinya orang Batak.
Baca Juga: Daftar Makanan Mood Booster Bikin Semangat dan Kembali Senyum
2. Soto Medan
Soto medan memiliki ciri khas kuah santan berwarna kuning pucat sedikit kehijauan dengan rasa bumbu rempah dan jintan yang dominan.
Isi soto Medan bisa daging, ayam, dan udang.
3. Teh Susu Telur
Teh susu telur atau TST adalah minuman hangat yang sangat populer di Medan. TST diracik dengan teh, susu kental manis, dan telur.
4. Kari Bihun
Kari bihun terdiri atas kentang, bihun, daging sapi, dan kuah kari. Makanan ini memiliki cita rasa gurih dan sedikit pedas.
5. Mi Balap
Mi balap terbuat dari kwetiau atau bihun yang dimasak dengan telur dan makanan laut. Mi ini disajikan di atas daun pisang yang sering disantap saat pagi hari.
Baca Juga: 5 Makanan yang Bantu Percepat Penyembuhan Luka Pascaoperasi
6. Nasi Kentut
Lauk utama nasi kentut umumnya ikan pepes, ayam goreng, tahu, dan sambal. Makanan ini disebut nasi kentut karena dibungkus dengan daun kentut.
7. Bika Ambon
Meski nama belakangnya ambon, bika ambon berasal dari Medan. Nama ambon diambil dari tempat kue dijual pertama kali, yakni Jalan Ambon.
Bika ambon berwarna kuning cerah berbentuk kotak dengan rongga dan serat.
8. Bolu Meranti
Bolu meranti kerap menjadi buah tangan saat berkunjung ke Medan. Kue ini memiliki tekstur lembut yang digulung dan diolesi berbagai macam selai.
9. Laksa Medan
Laksa medan adalah makan berbahan utama mi beras putih, timun, daun mint, ikan, dan kuah asam yang lezat. Makanan ini cocok disantap saat liburan bersama keluarga.
Baca Juga: Manfaat Petai dan Jengkol: Melancarkan BAB hingga Memperkuat Tulang
10. Rujak Kolam
Rujak kolam bisa ditemui di daerah Kolam Deli, Medan. Buah-buahan yang menjadi isi rujak bervariasi. Rujak disajikan dengan saus kacang dengan taburan kacang tanah goreng.
11. Bubur Medan
Bubur Medan sama seperti bubur lainnya. Namun, isi bubur lebih bervariasi, seperti telur pitan, ikan, dan kepiting.
12. Martabak Piring
Martabak piring Medan berbentuk seperti crepes. Tipis dan renyah. Martabak piring memiliki banyak rasa, seperti original, cokelat, keju, dan kacang.
13. Lontong Medan
Lontong Medan biasa menjadi menu sarapan. Sambal teri, kacang goreng, dan tauco adalah pelengkap makanan dengan kuah santan berwarna kuning kemerahan ini.
Baca Juga: 5 Manfaat Rebung bagi Tubuh, Jaga Kesehatan Kulit dan Jantung
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News