Untuk memastikannya, lihat pada bagian kandungan gizi yang tertera pada kemasan.
Roti gandum utuh akan memiliki kandungan minimal dua gram serat di setiap helai rotinya.
Lalu cara terakhir adalah dengan lebih teliti dan tidak mudah percaya pada pernyataan ‘bersumber dari 7 jenis biji-bijian’ atau ‘100 % alami’.
Sebaiknya teman-teman tetap memeriksa kandungan utama dari roti yang akan dibeli.
Dengan mengonsumsi roti gandum utuh asli, teman-teman bisa mendapatkan banyak manfaat dari makanan ini.
Manfaat Roti Gandum bagi Kesehatan
Berikut ini beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan ketika mengonsumsi roti gandum, di antaranya:
1. Membantu Kulit Tetap Sehat
Roti gandum memiliki kandungan protein dan vitamin B yang tinggi sehingga bisa membantu meningkatkan kesehatan kulit wajah.
Pada roti gandum juga memiliki kandungan vitamin E yang sangat tinggi sehingga bisa mencegah penuaan dini.