Sonora.id - Memiliki tipe kulit sensitif merupakan tantangan tersendiri. Di mana cara merawat kulit sensitif yang harus sesuai dengan anjuran dokter kulit, sehingga kondisi kulit akan berangsur membaik.
Nah, khusus bagi kamu dengan kondisi kulit yang mudah sekali mengalami:
Maka ini adalah panduan yang tepat untuk menyembuhkan kulit sensitifmu.
Kenali Jenis Kulit Sensitifmu
Dilansir dari laman Maen Media, kulit yang sensitif terbagi menjadi dua, yaitu bisa disebabkan karena memang tipe kulitnya seperti itu, atau dikarenakan salah perawatan.
Seperti namanya, tipe kulit sensitif memiliki karakteristik mudah menimbulkan reaksi tidak nyaman pada kulit karena terkena debu, terik matahari langsung, atau mandi dengan air terlalu panas.
Salah perawatan juga bisa menyebabkan kulit menjadi sensitif, semisal menggunakan krim abal-abal atau treatment klinik yang kurang tepat. Sehingga menimbulkan jerawat, gatal dan kemerahan menyerupai udang rebus.
Cara Merawat Kulit Sensitif dari Dokter
Jika kulit dalam kondisi yang sensitif, maka lakukan beberapa hal ini.
1. Temukan Basic Skincare yang Tepat
Ketika menghadapi pasien dengan kulit sensitif, biasanya dokter selalu menganjurkan agar pasien memperbaiki skin barrier terlebih dahulu dengan basic skincare.
Skin barrier (penghalang kulit) adalah lapisan pelindung permukaan kulit manusia yang berperan menjaga kelembapan, mencegah kehilangan air, dan menjaga keseimbangan pH kulit.
Untuk menjaganya tetap baik, cukup dengan rutin menggunakan basic skincare yang tepat, terdiri dari facial wash, moisturizer, dan sunscreen SPF 15.
Pastikan skincare tersebut memang diperuntukkan bagi pemilik kulit sensitif. Sudah BPOM, bebas pewangi, tidak mengandung bahan kimia keras, serta tidak mengandung bahan aktif yang terlalu tinggi.
2. Jangan Gonta-ganti Skincare
Untuk melihat hasil signifikan dari pemakaian rutin skincare, setidaknya kamu harus menunggu 3 bulan. Namun, jika mengalami reaksi tidak nyaman seperti panas, gatal serta timbul jerawat besar-besar, maka hentikan pemakaian.
Apabila tidak menimbulkan reaksi apapun, namun kulit terjaga kelembapannya dan sensitifitas berangsur-angsur hilang, artinya kamu cocok dengan pilihan skincare tersebut.
Jika demikian, jangan gonta-ganti skincare, apalagi tergiur dengan bahan-bahan aktif mencerahkan untuk menjaga kondisi kulit tetap normal.
3. Memakai Masker
Selanjutnya, pakaikan masker pada kulit yang sensitif untuk meredakan reaksi tidak nyaman. Boleh saja digunakan setiap hari, asalkan tidak mengandung bahan-bahan iritatif/zat aktif terlalu tinggi, dan bukan jenis masker peel-off.
4. Maksimalkan dari Dalam
Sejatinya, tubuh kita dapat menyembuhkan diri melalui asupan yang kita konsumsi setiap hari. Maka dari itu, mulai dari sekarang, berhentilah mengkonsumsi yang mengandung banyak gula, terlalu asin, apalagi berminyak.
Tapi, perbanyaklah asupan sayur, buah, dan suplemen untuk mempercepat proses penyembuhan kulit sensitif dari dalam.
Serta, minum air putih minimal 2 liter setiap hari. Manfaatnya tidak hanya melembapkan, tapi juga membuang racun di dalam kulit.
5. Menyembuhkan dari Luar
Menjaga nutrisi dari dalam memang bisa membantu tubuh memperbaiki dirinya, termasuk masalah yang ada di kulit wajah.
Akan tetapi, kita tidak bisa memaksa tubuh memberikan hasil menyembuhkan secara cepat, kecuali dengan bantuan tambahan melalui treatment yang dilakukan tenaga ahli klinik kecantikan didampingi dokter kulit.
Dengan begitu, masalah kulit sensitif akan lebih cepat sembuh. Tentu saja dibarengi dengan hasil yang memukau, asalkan melakukan perawatan dengan dokter dan treatment yang tepat.
Kamu juga bisa melakukan cara merawat kulit sensitif secara alami untuk memaksimalkan penyembuhan kulit yang sensitif.
Dapatkan informasi yang serupa dan up-to-date, hanya di MaenMedia.com.
(*ads)