Simak Arti Staycation dan Manfaatnya agar Tak Salah Paham

12 November 2023 07:25 WIB
Ilustrasi hotel
Ilustrasi hotel ( Pixabay)

Sonora.ID - Simak arti staycation agar tak salah paham beserta manfaatnya.

Istilah staycation sangat populer di telinga masyarakat Indonesia, terutama saat masa adaptasi kebiasaan baru atau new normal setelah pandemi Covid-19.

Di media sosial sendiri, banyak sekali bahasan soal staycation, mulai dari tips sampai rekomendasi hotel atau penginapan untuk staycation.

Definisi staycation

Staycation sebenarnya gabungan dari dua kata, yakni stay dan cation. Stay berarti tetap atau tinggal, sedangkan cation berasal dari kata vacation atau sama dengan liburan.

Menurut Cambride Dictionary, staycation berarti liburan di rumah atau dekat rumah daripada bepergian ke tempat lain.

Berdasarkan beberapa sumber, istilah staycation berarti liburan dengan cara tinggal atau menetap di suatu tempat.

Baca Juga: Arti Kata ASMR, Istilah Gaul yang Populer di YouTube

Konsep staycation

Konsep staycation identik dengan liburan yang menghemat uang dan menghabiskan waktu lebih sedikit. 

Konsep staycation lahir saat krisis ekonomi 2008 di Amerika Serikat. Banyak orang terpaksa membatasi pengeluarannya, termasuk anggaran liburan.

Di kota-kota besar seperti Jakarta, Semarang, Yogyakarta, dan Bandung, staycation terkenal dengan liburan yang menetap di hotel atau villa tidak jauh dari rumah atau masih kota yang sama.

Alasan staycation menjadi pilihan liburan yang oke

1. Perencanaan lebih mudah

Perencanaan staycation lebih mudah dan cepat daripada vacation konvensional. Anda hanya perlu memesan hotel, apartemen, villa terdekat.

2. Harga murah

Anda tidak perlu menyiapkan dana besar jika ingin staycation. Biaya utama staycation hanya biaya akomodasi. Karena itu, banyak orang lebih memilih staycation.

3. Waktu singkat

Staycation tidak memerlukan waktu lama untuk menempuh perjalanan ke luar kota atau luar negeri, menunggu libur panjang, atau mengajukan cuti. Biasanya, orang-orang merencanakan staycation saat akhir pekan.

Baca Juga: Arti Maintenance, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Manfaat staycation

1. Staycation dapat menurunkan stres akibat pekerjaan dan rutinitas.
2. Dengan staycation, Anda dapat beristirahat sejenak dari pekerjaan dan tugas.
3. Staycation juga membuat pikiran menjadi lebih jernih karena keluar dari rutinitas sehari-hari yang membuat stres.
4. Setelah staycation, produktivitas Anda akan meningkat dan dapat menikmati kegiatan sehari-hari.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm