Seringkali kita melihat anak berdebat dengan ayahnya, anak kesal kepada ibunya, hingga anak merasa sedih dengan sikap orang tuanya. Namun, jangan jadikan hal tersebut sebagai alasan untuk tidak berbakti kepada orang tua.
Bila kita bandingkan dengan pengorbanan dan kasih sayang mereka, maka hal tersebut tidak ada apa-apanya.
Jika kita selalu sabar dan ikhlas hanya mengharap ridho Allah SWT, maka Allah SWT akan memberikan kemudahan bagi kita.
Demikianlah kultum singkat tentang orang tua yang bisa saya sampaikan. Mohon maaf bila terdapat banyak kekurangan dan kesalahan, terima kasih atas perhatiannya. Mari berlomba-lomba dalam kebaikan.
Wassalamu’alaikum Wr Wb.
Contoh 5
Assalamu’alaikum Wr Wb.
Alhamdulillah, marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rezeki dan nikmat-Nya, sehingga kita masih bisa berkumpul di tempat ini dalam keadaan iman dan Islam.
Sholawat serta salam semoga tercurahkan kepada Nabi Allah, Nabi besar, Nabi kita Muhammad SAW, beserta keluarga, sahabat, dan seluruh umatnya hingga akhir kiamat nanti. Aamiin.
Hadirin yang dimuliakan oleh Allah SWT.
Pada kesempatan yang baik ini, saya akan menyampaikan kultum singkat tentang ibu.
Sebagai seorang muslim, terdapat salah satu kewajiban yang tidak boleh kita tinggalkan. Apakah itu?
Berbakti kepada kedua orang tua, terutama ibu. Terdapat banyak dalil yang telah memerintahkan kepada kita untuk selalu berbakti kepada orang tua.
Salah satunya, Allah SWT telah berfirman dalam Al Qur’an Surat Luqman Ayat 14.
Dalam ayat suci tersebut dijelaskan, Allah SWT telah memerintahkan kepada manusia untuk berbuat baik kepada kedua orang tua, ibu maupun bapak.
Ibu yang telah mengandung kita dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah dan menyapih dalam dua tahun.
Dalam ayat tersebut, Allah SWT juga memerintahkan kita untuk selalu bersyukur kepada-Nya dan kepada kedua orang tua kita.
Ironisnya, tak sedikit diantara kita seringkali mengabaikan perintah ini. Bahkan, banyak anak-anak yang tidak tahu bagaimana caranya berbakti kepada orang tua, terutama ibu.
Berbakti kepada orang tua tidak hanya sebatas tentang memenuhi kebutuhan hidup saja. Hal ini hanya sebagian kecil yang bisa kita lakukan.
Berbakti kepada orang tua, sama artinya membuat mereka merasa bahagia, nyaman, senang, dan ridho dengan kita. Sebagai anak sekaligus seorang muslim, kita harus tahu seperti apa berbakti kepada orang tua.
Wajib selalu kita ingat, kasih sayang dan cinta orang tua kepada anak-anaknya tidak pernah lekang oleh usia. Cinta ibu akan selalu abadi.
Bahkan, hati seorang ibu akan tersayat-sayat jika mengetahui anaknya tidak merasa bahagia. Percayalah, ketika kita merasa sedih, maka ibu jauh lebih sedih.
Salah satu wujud bakti kita kepada orang tua, yakni tidak menunjukkan penderitaan maupun kesusahan kita.
Meskipun sulit, biasakan untuk terlihat ceria dan bahagia ketika bertemu dengan orang tua.
Sehingga, orang tua akan merasa tenang karena anak-anaknya hidup dengan baik. Ketika ibu melihat anaknya bahagia, kebahagiaan ibu jauh lebih besar.
Hadirin yang dimuliakan oleh Allah SWT.
Ketika seorang anak telah tumbuh dewasa, waktu yang ia miliki untuk orang tua cenderung berkurang.
Pasalnya, anak-anak akan mulai sibuk dengan urusannya sendiri. Bekerja di tempat yang jauh sampai tidak bisa menjenguk orang tua.
Ketahuilah, pada saat itu, orang tua menaruh rasa rindu yang besar kepada anak-anaknya.
Sebab itulah, luangkan waktu untuk mengunjungi orang tua kita. Sering-seringlah memberi kabar, agar orang tua tahu keadaan kita, dan begitu pula sebaliknya.
Ketika ibu sudah tua, hanya satu harapannya, yakni berkumpul dengan anak-anaknya.
Tidak ada lagi keinginan untuk makan makanan yang lezat, mengenakan pakaian mewah, maupun pergi ke tempat indah.
Jangan pernah lupa untuk meluangkan waktu dengan kedua orang tua. Ajak mereka berbincang-bincang, makan bersama, bernostalgia, hingga melakukan hal-hal sederhana.
Ingat, berbakti kepada orang tua terutama ibu, tidak akan pernah merugikan kita. Justru sebaliknya, kita akan semakin dekat dengan kesuksesan.
Hadirin yang dimuliakan oleh Allah SWT.
Semoga kita menjadi anak-anak yang sholeh sholehah dan selalu berbakti kepada kedua orang tua, terutama ibu.
Semoga kita dipertemukan oleh Allah SWT dengan ibu dan bapak kita di surga nanti. Aamiin.
Cukup sekian kultum dari saya, semoga apa yang saya sampaikan dapat bermanfaat, khususnya bagi saya pribadi dan umumnya bagi hadirin sekalian.
Akhirul kalam. Wassalamu’alaikum Wr Wb.
Contoh 6
Perintah Membahagiakan Ibu
Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.
Segala puji kita limpahkan seluruhnya hanya bagi Tuhan Pencipta Alam, Allah Swt. yang dengan karunia dan kehendak-Nya, kita bisa berkumpul di tempat yang berbahagia ini.
Tak lupa pula, kita curahkan selawat dan salam kepada baginda nabi besar Muhammad saw. sosok yang telah membawa risalah Islam hingga sampai kepada kita selaku umatnya.
Hadirin yang berbahagia,
Satu di antar anjuran dalam Islam yang diperintahkan oleh Allah dan Rasul-Nya adalah membuat orang lain bahagia. Dari sekian banyak orang yang layak kita bahagian, kita mesti menggarisbawahi satu sosok penting yang tak boleh terlewatkan, yakni ibu kita.
Sosok yang melahirkan dan membesarkan kita dengan penuh ikhlas dan ketulusan. Hal ini bukan sesuatu yang tak berdasar mengingat Rasululullah saw. sendiri pernah menyampaikannya.
Dalam sebuah riwayat, seseorang pernah datang kepada nabi saw. dan berkata:
"Aku akan berbaiat kepadamu untuk berhijrah, dan aku tinggalkan kedua orang tuaku dalam keadaan menangis".
Mendengar hal tersebut, Rasulullah saw. bersabda:
"Kembalilah kepada orang tuamu dan buatlah keduanya tertawa sebagaimana engkau telah membuat keduanya menangis." (HR Abu Dawud)
Sahabat yang dirahmati Allah,
Sesungguhnya apa pun hal yang buruk yang dilakukan oleh ibu kita, sudah sepatutnya kita bersabar dan menahan diri untuk berbuat buruk. Bahkan sebaliknya, berusahalah membahagiakan mereka dan tidak membuat mereka menangis sebagaimana dalam riwayat tersebut.
Sebagai anak, tentu sudah semestinya kita tahu, apa hal yang bisa membuat mereka bahagia. Jika kita sudah mengetahuinya maka lakukanlah itu selama bukan suatu keharaman. Insyaallah, jika mereka bahagia, keberkahan akan menyertai hidup kita semua.
Akhir kata, semoga kita semua dimampukan menjadi sosok anak yang senantiasa berbakti dan bisa membahagiakan ibu kita.
Wassalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.
Contoh 7
Rida Ibu dalam Meraih Kesuksesan
Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.
Pertama-tama, marilah kita senantiasa memanjatkan puji dan syukur kepada Allah Swt. yang berkat kuasa-Nya, kita semua berkesempatan untuk bertemu dalam kesempatan yang berbahagia ini. Tak lupa, selawat serta salam semoga selalu tercurah limpahkan kepada nabi Muhammad saw. keluarganya, sahabatnya, serta para pengikutnya hingga akhir zaman.
Hadirin yang dirahmati Allah,
Banyak orang yang berkata, kunci kesuksesan adalah bekerja keras untuk mencapai tujuan serta mengimbangi dengan doa. Perkataan ini tidak salah. Namun, hal tersebut belum bisa dikatakan cukup.
Jika kesuksesan yang kita inginkan adalah sukses dunia dan akhirat serta hidup diiberkahi oleh Alah Swt. maka ada hal lain yang tidak boleh untuk dilupakan. Apa itu? Jawabannya adalah keridaan orang tua, satu di antaranya tentu keridaan dari ibu kita semua.
Sungguh percuma jika usaha kita maksimal, doa kita optimal, tetapi ibu yang melahirkan kita justru tak meridai urusan yang sedang kita usahakan. Kalaupun kita mencapainya, hal itu bisa jadi tak memberikan keberkahan.
Dalam sebuah riwayat yang disampaikan oleh sahabat nabi saw. yakni Abdullah bin Umar, ia berkata, "Rida Allah tergantung rida orang tua dan murka Allah tergantung murka orang tua" (Adabdul Mufrod Nomor 2)
Dari hal tersebut, patutnya kita untuk senantiasa memastikan bahwa setiap apa yang ingin kita usahakan dalam hidup agar senantiasa mendapatkan rida mereka. Terutama ibu kita. Sebisa mungkin bahkan kita mengupayakan agar mereka turut mendoakan kesuksesan atas apa yang kita harapkan.
Ingatlah, bahwa satu di antara doa yang mustajab adalah doa dari kedua orang tua untuk anak-anaknya. Pastikan bahwa kita mendapatkan doa tersebut sehingga setiap urusan kita dimudahkan dan diberkahi.
Semoga, hal singkat yang saya sampaikan ini dapat memberikan kebaikan untuk Anda semua. Kesalahan pasti dari saya dan kebaikan hanya dari Allah.
Akhirul kalam, Wassalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barkatuh.
Contoh 8
Berbakti kepada Ibu
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Puji serta syukur kita ucapkan kepada Allah Swt. yang telah mencurahkan segala rahmat, berkah, dan nikmat yang jumlahnya tak terhingga. Kesehatan dan karunia yang kita nikmati hari ini juga tak lain adalah berkah dari Allah Swt.
Selawat dan salam kita haturkan juga kepada junjungan kita Nabi Muhammad saw. Semoga selalu terlimpahkan berkah yang serupa kepada keluarga dan para sahabatnya.
Sahabat muslim yang saya hormati, mengutip firman Allah yang tertera di dalam Al-Qur'an surat Al-Isra, yaitu:
"Dan Tuhanmu telah memerintahkan agar kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah berbuat baik kepada ibu-bapak. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berusia lanjut dalam pemeliharaanmu, maka jangan sekali-kali mengatakan 'Ah' dan janganlah engkau membentak keduanya, dan ucapkanlah kepada keduanya perkataan yang baik."
Terdapat suruhan kepada setiap anak yang harus menghormati orang tuanya terutama ibunya dalam kehidupan ini, pada surat tersebut. Berkat orang tualah kita berada di dunia ini karena ibulah yang menjaga dan merawat anaknya sampai anaknya dewasa.
Allah Swt memberikan amanat-Nya melalui ibu. Seorang ibu mengandung, melahirkan, menyusui, dan membesarkan anaknya dengan bersusah-susah.
Itulah sebabnya terdapat pepatah yang menegaskan bahwa kasih ibu sepanjang masa. Artinya kasih sayang dari seorang ibu memang tidak terhingga dan berkat jasanya tersebut, sebagai anak kita wajib berbuat baik kepada ibu sampai akhir hayatnya.
Selain berbuat baik, sahabat muslim juga harus senantiasa mendoakan mereka. Selagi mereka ada di dunia ini maka bahagiakanlah mereka dan muliakan juga hidup mereka. Jaga ucapan kita terhadap ibu, jangan bernada tinggi atau bahkan kasar. Jangan juga menolak apa yang diperintahkannya dan jangan menggerutu.
Selama ibu mengajarkan hal yang baik, maka ikutilah. Seorang ibu sering didefinisikan sebagai seseorang yang galak dan cerewet, tetapi hal itu karena ia sangat menyayangi anaknya dan tak mau anaknya terluka.
Semoga kita menjadi salah seorang yang berbakti kepada ibu, selalu berbuat baik dan membahagiakannya.
Sekian ceramah singkat mengenai ibu yang saya sampaikan ini. Semoga apa yang kita bahas hari ini menjadi berkah bagi kita semua.
Wabilahi taufik wal hidayah, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh 9
Assalamualaikum Wr. Wb.
Yang saya hormati Ibu dan Bapak guru serta anak-anakku para siswa yang kami banggakan.
Rasa syukur marilah terus kita panjatkan kepada Allah Swt. atas segala kebaikan yang telah kita terima selama ini.
Selawat nabi juga mari terus kita haturkan kepada Rasulullah saw. atas teladannya untuk kita dari zaman unta bahkan sampai nanti tutup dunia.
Bapak Ibu guru dan anak-anakku, di sini Bapak akan menyampaikan pidato tentang ibu, sesuai tema acara kita hari ini untuk memperingati Hari Ibu.
Setiap anak memang tidak selalu dilahirkan dalam kondisi keluarga yang lengkap dan manis seperti cerita di negeri dongeng. Walaupun begitu, setiap anak mempunyai kewajiban hormat kepada orang tua, terutama ibunya.
Mau seperti apapun latar belakang kelahiran seorang anak, semua ibu pasti berjuang untuk melahirkannya. Pengorbanannya selama ibu mengandung, terlebih taruhan nyawanya ketika proses melahirkan.
Oleh itu, Anak-anakku, sayangi ibu kalian, ya, jangan membuat ibu sedih. Turutilah perintah ibu kalian yang baik-baik, seperti belajar rajin, sekolah sungguh-sungguh dan juga tidak bertengkar dengan teman lain.
Saat ini yang bisa kalian lakukan untuk berbakti kepada ibu dan bapak kalian antara lain dengan berbicara dengan sopan, juga membantu beberapa pekerjaan rumah yang bisa kalian lakukan. Jangan lupa juga selalu mendoakan ibu dan ayah kalian ketika selesai salat.
Di akhir pidato ini, yuk coba kita bersama-sama melafalkan doa untuk orang tua.
Wassalamualaikum Wr.Wb.
Contoh 10
Assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh.
Alhamdulillah. Assalatu wassalamu ala rasulillah wa ala alihi wa mawwalah.
Yang terhormat, Bapak/Ibu ...
Yang terhormat, Bapak Ibu ...
Serta teman-teman yang berbahagia,
Pertama di atas segalanya, marilah kita bersama melantunkan syukur dalam ucapan maupun dalam hati ke hadirat Allah Swt. karena berkat nikmat, hidayah, dan inayah-Nya kita bisa hadir dan duduk bersama di sini dalam memeriahkan kegiatan Hari Ibu.
Selawat berbingkai salam kita sampaikan kepada nabi akhir zaman, Sayyidina Muhammad saw. Mudah-mudahan dengan seringnya berselawat kita akan mendapat pertolongan beliau di hari akhir nanti.
Bapak, Ibu, serta teman-teman yang berbahagia,
Tidak terasa akhir tahun 2023 sudah menyapa dengan hingar-bingarnya. Pada bulan Desember ini, kita bersyukur bisa berjumpa dengan momentum Hari Ibu yang diperingati setiap 22 Desember sejak tahun 1938.
Berkisah tentang Ibu atau Mama, kiranya sungguh ada catatan yang penuh dan tidak bakal bisa kita ungkap semua. Terutama kebaikan seorang Ibunda.
Pada sepinya kita, Ibu hadir sebagai sosok peramai dengan senyum tulusnya. Pada lelahnya kita sebagai seorang anak, Ibu hadir sembari membawakan kita cemilan yang dibuat dari tangan rapuhnya.
Dan pada saat hati kita sedang patah, seorang Ibu pun hadir dengan kekuatan cinta dan sayang untuk mengusir rasa sakit tersebut.
Sungguh ada begitu banyak cerita tentang Ibu yang tak bisa saya ceritakan semua di sini. Teman-teman yang hadir di sini tentu sudah sangat merasakan betul betapa tingginya perhatian seorang Mama.
Namun, bagaimana dengan perhatian kita terhadap mereka?
Bapak, Ibu, serta teman-teman yang berbahagia,
Bila kita renungkan, rasanya masih sedikit sekali perhatian ini kita berikan kepada Ibu. Pun demikian dengan balas jasa.
Barangkali, lebih banyaklah bantahan dan sikap cuek yang kita lambungkan kepada sosok malaikat tanpa sayap ini.
Bayangkan saja, misalnya saat kita pulang sekolah atau pulang dari jalan-jalan. Ketika kita disapa oleh Mama, "Bagaimana pelajaran hari ini, Nak?" "Kenapa pulangnya lama, Nak?" kita malah menjawab dengan jutek sembari menampilkan muka sendu.
Cobalah kita bayangkan, betapa tidak enaknya bila kita yang sedang berada di posisi Ibu tapi diperlakukan demikian.
Teman-teman yang berbahagia,
Bila berkisah tentang balas-membalas jasa, sungguh belum sedikit pun terbalas apa yang kita lakukan hari ini.
Walau begitu, pada momentum peringatan Hari Ibu Nasional tanggal 22 Desember tahun 2023 ini, marilah kita bersama-sama berjuang maksimal untuk membahagiakan Ibu dan juga Ayah kita di rumah.
Bahagiakanlah Mama di hari bahagianya mereka. Sejatinya seorang Ibu tidak melulu berharap hadiah maupun ucapan Selamat Hari Ibu melainkan kebaktian kita kepadanya.
Dan terakhir, jangan pernah lupa untuk mendoakan Ibu agar beliau sehat, sejahtera, selalu bahagia, dan senantiasa berada dalam lindungan-Nya.
Bapak, Ibu, serta teman-teman yang berbahagia,
Demikianlah pidato yang bisa saya sampaikan pada kesempatan yang berbahagia ini. Mohon maaf atas segala khilaf dan salah. Izinkan saya menutup pidato kali ini dengan pantun,
Jalan-jalan ke Kualanamu,
Tidak lupa beli jajanan khasnya.
Bahagiakanlah Ibumu,
Sayangi beliau selamanya.
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Demikianlah paparan mengenai kumpulan contoh ceramah Hari Ibu 2023 yang dapat Anda gunakan sebagai bahan referensi.
Baca Juga: Susunan Acara Upacara Peringatan Hari Ibu 2023 Resmi dari Kemenpppa RI
Baca artikel dan berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.