30 Contoh Soal PAT Bahasa Indonesia Kelas 9 Semester 2 dan Jawabannya

22 April 2024 15:20 WIB
Ilustrasi contoh soal PAT Bahasa Indonesia Kelas 9 Semester 2 dan jawabannya.
Ilustrasi contoh soal PAT Bahasa Indonesia Kelas 9 Semester 2 dan jawabannya. ( Pixabay/F1Digitals)

Baca Juga: 40 Contoh Soal PAS Bahasa Indonesia Kelas 9 Semester 2, dan Jawabannya

16. Cermati teks berikut.
Hewan vertebrata adalah kelompok hewan yang sudah memiliki tulang belakang. Semua hewan vertebrata memiliki sistem peredaran darah tertutup, memiliki jantung, sejumlah pembuluh nadi, pembuluh balik dan pembuluh kapiler, serta pembuluh limfa yang berisi cairan limfa. Ikan mempunyai jantung yang hanya terbagi menjadi dua ruang: satu serambi dan satu bilik. Oleh sebab itu, darah yang kaya oksigen dengan darah yang kaya karbondioksida pada ikan sudah bercampur. Antara serambi dan bilik dibatasi oleh lubang yang dilengkapi dengan katup untuk menahan darah dalam bilik tidak mengalir kembali ke serambi pada saat jantung berkontraksi.

Ringkasan teks tersebut yang tepat adalah ….
A. Ikan adalah jenis hewan vertebrata yang memiliki tulang belakang.
B. Ikan memiliki dua ruangan dalam jantung: satu serambi dan satu bilik.
C. Hewan vertebrata memiliki peredaran darah tertutup, salah satu adalah ikan yang mempunyai satu serambi dan satu bilik pada jantung.
D. Ikan adalah kelompok hewan vertebrata yang memiliki sistem peredaran darah tertutup, memiliki jantung, sejumlah pembuluh nadi, pembuluh balik dan pembuluh kapiler, serta pembuluh limfa yang berisi cairan limfA.

Jawaban: C

17. Cermati kutipan cerpen berikut.
Ia berdiri dengan wajah tegang. Tangan kirinya mengenggam amplop, tangan kanannya menuding-nuding amplop itu, dan matanya menatap amplop itu dengan penuh rasa benci.
“Aku tidak mau kamu jadikan pembantu! Aku menolak kamu!”
Kantor yang sehari-harinya sibuk, sejuk, saling tak peduli, dengan musik yang lembut itu pun mendadak jadi gempar.
“Eh, Sarman, kenapa dia?”
Namun, Sarman tidak berhenti di sini. Ia melompat ke atas mejA. Ia merobek amplop cokelat itu. Ia keluarkan uang dari dalamnyA. Ia robek bundel uangnyA. Dan sebagian uang itu ia lempar ke udara.

Makna simbol amplop dalam kutipan cerpen tersebut adalah ... .
A. upah
B. bonus
C. bantuan
D. uang sogokan

Jawaban: D

18. Cermati kutipan cerpen berikut.
Dua tiga hari pertama, Mak Inang cukup senang berada di rumah berdinding batu setengah triplek milik Jamal. Rasa senangnya itu bersumber dari cucu bujangnya yang masih merah itu. Walau, sesungguhnya Mak Inang terkaget-kaget saat Kurti mengantarnya ke rumah Jamal. Dalam benaknya yang mulai ringkih, Jamal berada di rumah-rumah beton yang diceritakan Mak Sangkut, bukan di rumah kecil sepengap ini.

Pesan moral kutipan cerpen tersebut adalah ....
A. Kita tidak boleh meremehkan orang lain.
B. Hargailah jerih payah orang lain.
C. Bersabarlah ketika menerima ujian hidup.
D. Jangan berangan-angan terlalu tinggi

Jawaban: D

19. Cermati kutipan fabel berikut.
Suatu hari di hutan lindung di Amerika Serikat, ada dua binatang yang selalu berteman bernama Bee si lebah, dan Bear sang Beruang. Mereka selalu bekerja sama untuk mencari makan. Bear menunjukkan letak bunga yang terdapat nektarnya dan Bee akan membuat madu untuk Bear, sebab itu mereka berteman.

Bee mempunyai cadangan madu yang banyak untuk Bear sebab hari ini Bear berulang tahun. Karena hadiah ulang tahunnya berupa kejutan, Bee berpura-pura menusuk hidung Bear yang sedang tidur. Bear langsung marah dan menjatuhkan sarang burung sampai telur pecah. Ia juga menginjak-nginjak kebun wortel punya Rabbit, Kelinci, bahkan mencakar-cakar pohon dengan kuku-kukunya yang tajam.

Sebab konflik dalam kutipan fabel tersebut adalah ....
A. Bee dan Bear bersahabat
B. Bee mencakar hidung Bear
C. Bee memberi kejutan untuk Bear
D. Bear kaget dan terbangun dari tidurnya

Jawaban: C

20. Cermati kalimat berikut.
Cara memperbanyak tanaman bunga kertas atau bougenville dapat dilakukan dengan cara stek batang. Jika berniat mempunyai tanaman bunga kertas sendiri, Anda bisa melakukan cara di bawah ini.

Kata yang tidak sesuai kaidah pada kalimat tersebut adalah ….
A. bunga kertas
B. bougenville
C. di bawah
D. stek

Jawaban: D

21. Bacalah kalimat berikut!

Pakar transportasi ... bahwa pemerintah lebih baik membangun infrastruktur transportasi laut dan udara karena Indonesia merupakan negara kepulauan.

Kata bentukan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah….

A. menunjukkan
B. menanyakan
C. menyarankan
D. meningkatkan

Jawaban: C

22. Cermati paragraf berikut.
(1)Kopi ditanam hampir di setiap negara tropis. (2)Amerika Selatan dan Amerika Tengah merupakan penghasil kopi terbesar. (3)Di bagian bumi sebelah barat, produksi kopi menguasai 2/3 produksi dunia dengan Brasil menghasilkan hampir 31 persen. (4)Colombia, Meksiko, Costarika, Ekuador, dan Venezuela merupakan penghasil kopi di belahan bumi sebelah Barat.

Kalimat utama paragraf tersebut ditunjukkan nomor ….
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

Jawaban: A

 Baca Juga: 40 Contoh Soal PAS Bahasa Indonesia Kelas 9 Semester 2, dan Jawabannya

23. Gesang dan Bengawan Solo, itulah legenda. Namun, Gesang yang usianya 87 tahun, juga tak kalah mengesankan. Komponis yang lahir pada 1 Oktober 1917 ini semula bernama Sutadi, karena sakit-sakitan diubah namanya menjadi Gesang Martohartono dengan maksud terus hidup (gesang dalam bahasa Jawa). Ternyata tidak hanya terus hidup, tetapi terus berprestasi. Pada usia yang masih belia, yaitu 17 tahun, ia sudah mampu mencipta lagu. Di sisi lain, meskipun nama dan kariernya melejit, ia tetap mimilih pola hidup sederhana.

Keistimewaan tokoh Gesang sesuai kutipan paragraf di atas adalah ...

A. Usia Gesang melebihi 87 tahun.
B. Gesang dan Bengawan Solo merupakan legenda.
C. Prestasi Gesang berubah setelah berganti nama.
D. Pada usia 17 tahun, Gesang sudah mampu mencipta lagu.

Jawaban: D

24. Perhatikan kutipan teks berikut!

Demam berdarah dengu banyak berjangkit di daerah tropis dan subtropis di seluruh belahan dunia. Asia menempati urutan pertama dalam jumlah korban tiap tahun. Hal ini mungkin dipengaruhi oleh curah hujan di Asia yang sangat tinggi terutama di Asia Timur dan Selatan. Jumlah penderitanya tiap tahun meningkat, hampir 95 persen menyerang anak di bawah usia 15 tahun.

Simpulan bacaan tersebut adalah …

A. Demam berdarah dengu banyak menyerang anak-anak di bawah usia 15 tahun.
B. Demam berdarah dengu banyak menyerang anak-anak di bawah usia 15 tahun di Asia Timur dan Selatan saja.
C. Demam berdarah dengu banyak menyerang anak-anak rata-rata berusia 15 tahun di daerah tropis dan subtropics.
D. Demam berdarah dengu banyak menyerang anak-anak di bawah usia 15 tahun di daerah tropis dan subtropis.

Jawaban: B

25. Perhatikan kedua teks berikut!

Teks 1

Ada seekor harimau tinggal di hutan. Di hutan itu, tidak ada hewan lain selain harimau dan seekor serigala. Di sebelah hutan ini terdapat satu perkampungan kecil. Suatu waktu, ia pergi ke dekat kampung untuk mencari makan. Harimau itu terus menerus melakukan itu hari demi hari. Tiap hari ia memangsa hewan-hewan ternak milik penduduk desa.Penduduk desa berusaha memburu harimau ini, namun mereka selalu gagal.

Teks 2

Burung-burung hering mendongakkan kepala dan tepat di depan mata telah berdiri seekor badak. Ia memasang wajah yang seram dan menakutkan. Cula tajam di atas kepalanya sangat menyeramkan. Burung-burung itupun ketakutan sehingga mereka menjauhi badak. Burung-burung hering terkejut saat melihat beberapa burung kecil hinggap di punggung badak. Salah satu burung hering memberanikan diri bertanya.

Perbedaan penggunaan bahasa kedua teks tersebut adalah …
A. Teks 1 : terdapat kata tidak baku
Teks 2 : tidak terdapat kata tidak baku
B. Teks 1 : terdapat kalimat pertentangan
Teks 2 : terdapat kalimat sebab-akibat
C. Teks 1 : menggunakan ungkapan klasik
Teks 2 : menggunakan ungkapan sahari-hari
D. Teks 1 : menggunakan kata bermakna kias
Teks 2 : menggunakan kata bermakna lugas

Jawaban: B

26. Perhatikan paragraf berikut!

Kerusakan alam di muka bumi semakin sulit ditahan. Lapisan ozon di Kutub Utara dan Selatan semakin menganga akibat produksi emisi dari kegiatan industri. Disadari atau tidak, kita sudah merasakan akibat dari kerusakan alam tersebut. Kita mengalami hujan hampir sepanjang tahun. Banjir, tanah longsor, dan gagal panen pun terjadi di seluruh pelosok negeri secara silih berganti. Kerusakan lapisan ozon juga berpengaruh terhadap perubahan iklim dan siklus cuaca yang sangat ekstrem

Gagasan utama paragraf tersebut adalah ….

A. masalah kerusakan lapisan ozon di Kutub Utara
B. akibat yang ditimbulkan dari kerusakan lapisan ozon
C. bencana banjir merupakan akibat dari rusaknya lapisan ozon
D. gagal panen terjadi karena pengaruh cuaca ekstrem

Jawaban: B

Bacalah teks berikut dengan saksama kemudian kerjakan soal nomor 27 dan 28!

(1) Fenomena bus tololet tengah menjadi isu hangat yang mendunia. (2) Rupanya, hal itu menarik perhatian semua kalangan. (3)Bahkan Menteri Perhubungan, Karya Sumadi berencana menggelar kompetensi bunyi klakson tololet. (4) Lomba ini akan dikreasikan dengan musik lainnya bagi bus-bus atau truk-truk pengangkut barang.

(1) Fenomena ini merupakan bagian dari kreativitas masyarakat. (2) Ini bisa menjadi daya tarik agar masyarakat menyenangi kembali bus angkutan umum. (3) Pemerintah tidak melarang terkait dengan tololet. (4) Namun, pemerintah mengimbau agar hal itu dilakukan secara aman.

27. Ide pokok paragraf kedua teks tersebut adalah …

A. tidak ada pelarangan tololet
B. telolet proses kreatif masyarakat
C. imbauan pemerintah atas tololet
D. bus angkutan umum digemari masyarakat

Jawaban: B

28. Kalimat utama paragraf pertama ditandai nomor …

A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

Jawaban: A

29. Cermati kutipan fabel berikut.
Di hutan yang rindang, hidup seekor anak landak yang kesepian. Landi namanyA. Landi tidak mempunyai teman karena teman-temannya takut tertusuk duri tajam yang ada di badannyA.
“Maaf, Landi, kami ingin bermain denganmu, tapi durimu sangat tajam,” kata Cici dan teman-temannyA. Tinggallah Landi sendirian.
“Mengapa mereka tidak mau berteman dan bermain denganku? Padahal, tidak ada seekor binatang pun yang pernah tertusuk duriku,” gumam Landi. Hari-hari berikutnya Landi hanya melamun di tepi sungai.
“Ah, andai saja semua duriku ini hilang, aku bisa bebas bermain dengan teman-temanku,” kata Landi dalam hati. Landi merasa tidaklah adil hidupnya ini, selalu dijauhi teman-temannya.

Akibat konflik dalam kutipan fabel tersebut adalah ... .
A. Landi tidak punya teman
B. Landi memiliki duri yang sangat tajam
C. Duri Landi menusuk teman-temannya
D. Cici dan teman-temannya takut tertusuk duri

Jawaban: A

30. Bacalah teks berikut!

... digital di depan ruang dingin vaksin menunjukkan angka 3 derajat celcius. Angka tersebut tergolong normal bagi ratusan ribu vaksin di dalamnya. Vaksin-vaksin tergolong sensitive beku sehingga suhu di dalam cold room harus stabil antara 3—8 derajat celcius.

Istilah yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah

A. inkubator
B. proyektor
C. stetoskop
D. termometer

Jawaban: D

Baca Juga: 45 Soal Ujian Sekolah (US) IPA Kelas 9 Tahun 2024 dan Jawabannya

Demikian tadi contoh soal PAT Bahasa Indonesia Kelas 9 Semester 2 dan jawabannya. Semoga bermanfaat!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm