Kumpulan resep MPASI untuk usia 12 hingga 23 bulan yang menyeharkan, mudah dicoba, dan sesuai pedoman Kemenkes RI. (
Freepik.com)
Sonora.ID - MPASI adalah makanan pendamping (complementary food) yang perlu dikonsumsi oleh bayi ketika sudah berusia 6 bulan atau lebih.
Pemberian MPASI ini harus mempertimbangkan usia, jumlah, frekuensi, konsistensi/ tekstur, dan variasi makanan.
Untuk bayi usia 9-11 bulan sudah bisa mengonsumsi makanan keluarga. Frekuensi makannya, yakni 3-4 kali/hari menu utama dan 1-2 kali/hari selingan.
Jumlah tiap kali makan sekitar ¾ - 1 mangkok ukuran 250 ml. Berikut ini kumpulan resep MPASI untuk usia 12-23 bulan dikutip dari buku Buku Resep MPASI (Makanan Pendamping ASI) dari Kemenkes RI.
Resep MPASI Usia 12-23 Bulan Sesuai dengan Pedoman Kemenkes RI
(1) Nasi Sup Telur Puyuh Bola Tahu Ayam
Untuk: 3 porsi
Bahan:
150 gr (15 sdm) nasi putih
45 gr (1 potong kecil ) tahu putih
60 gr (± 5 sdm) daging ayam cincang
60 gr (6 butir) telur puyuh rebus
30 gr (3 sdm) wortel
30 gr (3 sdm) jagung pipil kuning
30 gr (3 sdm) brokoli
Air secukupnya
Bahan:
10 gr (1 batang) seledri, diiris
10 gr (1 batang) daun bawang, diiris
15 gr (± 1.5 sdm) tepung tapioka
Garam secukupnya
Gula Secukupnya
Merica secukupnya
10 gr (1 sdm) bawang goreng
Buah:
135 gr (3 potong) Melon
Cara membuat:
Rebus air sampai mendidih. Sambil menunggu air campurkan tahu, daging ayam cincang, bumbu halus, garam, gula, dan merica, selanjutnya haluskan serta tambahkan tapioka kemudian uleni hingga tercampur rata dan bisa di bentuk
Ambil adonan sebanyak satu sendok teh kemudian bentuk bulat dan langsung di masukkan pada air mendidih.
Lakukan sampai adonan habis Setelah semua bola-bola tahu ayam mengapung masukan wortel dan jagung terlebih dulu tunggu sejenak kemudian brokoli dan telur puyuh rebus.
Masukan garam, gula dan merica serta irisan bawang daun dan seledri. Setelah sayuran matang koreksi rasa. Sajikan dengan nasi dan taburan bawang goreng.
(2) Nasi Soto Ayam Kuah Kuning
Untuk: 3 porsi
Bahan:
150 gr (15 sdm) nasi
100 gr (2 potong ayam dengan tulang)
10 gr (1 sdm) soun
60 gr (6 butir) telur puyuh
30 gr (3 sdm) toge
10 gr (1 sdm) minyak goreng
Bumbu:
1 lembar daun salam
1 batang serai, digeprek
1 lembar daun jeruk
½ cm lengkuas, digeprek
1500 air untuk merebus
garam dan gula secukupnya
merica secukupnya
Bumbu Halus:
1 butir kemiri
1 siung bawang merah
1 siung bawang putih
½ cm jahe
½ cm kunyit
1.4 sdt jinten
½ sdt ketumbar
Pelengkap:
½ sdt irisan daun bawang
½ sdt irisan seledri
⅓ sdt irisan bawang goreng
Cara Membuat:
Rebus ayam hingga setengah matang, tambahkan serai geprek, daun salam, daun jeruk, dan lengkuas yang digeprek.
Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum dan matang, lalu masukkan ke dalam rebusan ayam.
Tambahkan garam, gula dan merica. Masak hingga ayam matang dan empuk. Jangan lupa koreksi rasa.
Daging ayam bisa diangkat dan di suir-suir.
Siapkan mangkuk berikan soun yang sudah direndam, toge, suiran daging ayam, serta telur puyuh rebus.
Tambahkan kuah soto ayam, serta taburkan daun bawang, seledri, dan bawang goreng.
Sajikan dengan nasi hangat dan lengkapi dengan buah.
(3) Sup Telur Puyuh Ikan Air Tawar Labu Kuning
Untuk: 3 porsi
Bahan:
150 gr (15 sdm) nasi putih
70 gr (7 sdm) kentang, potong dadu
50 gr (5 sdm) labu kuning, potong dadu
120 gr (12 sdm) ikan nila kukus, disuwir
60 gr (6 butir) telur puyuh, rebus
15 gr (3 sdt) kacang merah
45 gr (4.5 sdm) tomat, potong dadu
10 gr (1 batang) bawang daun
5 gr (1 sdt) bawang merah goreng
5 gr (1 sdt) bawang putih goreng
150 ml kaldu ayam
Garam, gula, merica secukupnya
Buah:
150 gr (6 potong) pepaya
Cara membuat:
Rebus kaldu ayam hingga mendidih, masukkan kentang, kacang merah, dan labu kuning hingga setengah matang.
Masukkan suwiran ikan nila kukus, bawang merah goreng dan bawang putih goreng masak hingga matang.
Tambahkan garam, gula dan merica secukupnya dan aduk rata. Angkat dan sajikan dengan buah.
(4) Nasi Ikan Kuah Kuning
Untuk: 3 porsi
Bahan:
150 gr (15 sdm) nasi
360 gr (3 ekor) ikan kembung
75 gr (7.5 sdm) labu siam
75 gr (7.5 sdm) tempe
60 gr (1 buah besar) tomat besar
15 ml (1.5 sdm) minyak goreng
Bumbu
2 lembar daun salam
1 batang sereh digeprek
2 cm laos digeprek
Garam secukupnya
Gula secukupnya
35 ml (3.5 sdm) santan
750 ml air
2 buah jeruk nipis
Bumbu Halus
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
3 buah kemiri
2 cm jahe
2 cm kunyit
Buah
270 gr semangka
Cara membuat:
Bersihkan ikan, lumuri dengan garam dan jeruk nipis atau cuka biarkan 10 menit kemudian bilas dengan air sampai bersih.
Lumuri kembali ikan kembung dengan garam dan jeruk nipis biarkan 5 menit.
Panaskan minyak, goreng ikan kembung sampai matang sisihkan.
Tumis bumbu halus tambahkan sereh, salam dan laos tunggu sampai air mendidih.
Masukkan potongan labu siam dan tempe masak sampai matang.
Tambahkan santan dan masukkan ikan goreng.
Tambahkan garam dan gula secukupnya, masukkan tomat dan koreksi rasa. Sajikan dengan nasi hangat.
(5) Nugget Tempe Ayam Sayuran
Untuk: 3 porsi
Bahan:
200 gr tempe dipotong kotak kecil, kukus
100 gr daging ayam cincang, haluskan
100 gr (2 butir) telur ayam, kocok
50 gr (5 sdm) wortel
50 gr (5 sdm) keju parut
10 gr (1 batang) bawang daun, iris halus
10 gr (1 sdm) bawang goreng halus
10 gr (1 sdm) bawang putih halus
20 gr (2 sdm) tepung terigu
20 gr (2 sdm) tepung tapioka
Bahan Pelapis:
30 gr (3 sdm) tepung terigu
100 ml air atau secukupnya
100 gr (10 sdm) tepung panir
minyak untuk menggoreng secukupnya
Buah:
270 gr buah semangka
Cara membuat:
Campurkan tempe, daging ayam cincang, wortel, keju, bawang daun, tepung terigu, tapioka, telur, bawang goreng, dan bawang putih halus. Aduk sampai tercampur rata.
Ambil loyang olesi minyak dulu kemudian masukkan adonan nugget dan ratakan. Kukus selama 30 menit atau sampai matang. Setelah dingin potong adonan sesuai ukuran yang diinginkan
Cairkan terigu dengan air sampai menjadi larutan yang cukup kekentalannya. Celupkan nugget ke tepung terigu basah, gulirkan pada tepung panir
Sebaiknya disimpan dulu di kulkas selama 30 menit atau bisa langsung di goreng di minyak yang panas. Sajikan selagi hangat. Bisa juga dijadikan lauk.
Demikianlah paparan mengenai kumpulan resep MPASI usia 12 hingga 23 bulan yang mudah dicoba di rumah.