4 siung bawang merah, haluskan
Bahan tepung pelapis tahu:
5 sendok makan tepung bumbu serbaguna
1 butir telur, kocok lepas (opsional) air secukupnya
Cara Membuat :
Didihkan air secukupnya. Rebus dada ayam sampai matang dan empuk, lalu angkat dan tiriskan. Setelah agak dingin, suwir-suwir dada ayam dan masukkan ke dalam wadah atau baskom kecil.
Sisihkan. Panaskan minyak goreng secukupnya. Tumis bumbu halus sampai harum, kemudian masukkan wortel dan daun bawang.
Aduk merata sampai sayuran matang. Tambahkan daging ayam suwir, garam, lada bubuk, gula pasir, kaldu bubuk, dan sedikit air.
Aduk merata sampai bumbu meresap dan koreksi rasanya. Tunggu ayam agak dingin, kemudian masukkan ke dalam tahu secukupnya.
Campur semua bahan adonan pelapis, lalu celupkan tahu ke dalamnya sampai seluruh permukaannya terbalur. Panaskan minyak agak banyak.
Goreng tahu sampai matang dan berwarna kuning keemasan. Angkat dan sisihkan. Tahu jeletot isi ayam siap disajikan untuk camilan.
Baca Juga: Resep Yakitori Ayam, Menu Spesial Akhir Pekan untuk Keluarga