Sonora.ID - Trombosit atau keping darah memiliki fungsi penting dalam pembekuan darah. Berikut ini adalah beberapa cara menaikkan trombosit.
Trombosit akan membantu memperbaiki pembuluh darah yang rusak dengan membentuk sumbatan.
Selain itu, trombosit juga akan membantu menjaga sistem kekebalan tubuh dari serangan virus, bakteri atau zat asing yang masuk ke aliran darah.
Jika jumlah trombosit dalam darah rendah, maka orang akan mudah mengalami pendarahan.
Dikutip dari buku Thrombocytopenia karya Shruti Jinna dan Paras B. Khandhar, jumlah trombosit normal adalah 150.000-450.000 sel per mikroliter darah.
Baca Juga: 10 Cara Menaikkan Trombosit Secara Alami untuk Menunjang Kesehatan
Apabila seseorang memiliki jumlah trombosit < 150.000 sel per mikroliter darah, maka orang tersebut bisa dikatakan mengidap ITP (Idiopathic Thrombocytopenic Purpura), yakni penyakit rendah trombosit.
Perawatan penyakit ITP bisa didukung dengan beberapa obat medis serta perubahan gaya hidup yang lebih sehat.
Berikut ini adalah beberapa cara menaikkan trombosit secara alami yang bisa kamu coba.
Cara menaikkan trombosit
1. Konsumsi makanan tinggi zat besi
Konsumsi makanan yang mengandung zat besi seperti daging sapi, bayam, dan hati ayam, dapat membantu produksi trombosit dalam tubuh.
Asupan yang diperlukan untuk pria berusia di atas 18 tahun dan wanita di atas 50 tahun, sebanyak 8 miligram per hari.
Sedangkan untuk wanita hamil berusia 19-50 tahun, sebanyak 18 miligram.
2. Mengonsumsi vitamin K
Mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin K diketahui dapat membantu mengoptimalkan proses pembekuan darah bersama dengan trombosit.
Oleh karenanya, sangat dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin K, seperti sayuran hijau dan kacang kedelai guna menghindari risiko terjadinya perdarahan berlebihan pada pasien trombositopenia.
Baca Juga: Segini Kadar Trombosit Normal dalam Tubuh Manusia, Catat Ya!
3. Konsumsi makanan tinggi vitamin B12
Vitamin B12 ini juga diperlukan untuk pembentukan sel darah merah. Jika kadarnya terlalu rendah, kondisi tersebut memicu penurunan kadar trombosit.
Seseorang di atas 14 tahun membutuhkan 2,4 mikrogram vitamin B12 setiap hari. Sedangkan wanita hamil dan menyusui membutuhkan asupan tersebut hingga 2,8 mikrogram.
Vitamin B12 terkandung dalam produk hewani, seperti daging, telur, susu, dan ikan-ikanan.
4. Konsumsi Sumber Folat Alami
Asam folat alami merupakan salah satu sumber vitamin B sebagai cara menaikkan trombosit pada tubuh.
Kamu dapat menemukan makanan untuk menaikkan trombosit yang memiliki tingkat folat alami tinggi pada jenis seperti brokoli, kubus, hati sapi, kacang-kacangan, jeruk, dan lain sebagainya.
5. Vitamin C
Cara menaikkan trombosit berikutnya adalah mengonsumsi sumber vitamin C, seperti jeruk, kiwi, brokoli, dan paprika.
Vitamin C merupakan jenis vitamin yang dapat membantu proses penyerapan zat besi sehingga bisa mengoptimalkan proses pembentukan sel darah, termasuk trombosit.
6. Vitamin D
Vitamin D mampu menunjang kesehatan tulang, otot, saraf, dan sistem kekebalan tubuh. Selain itu, vitamin D dapat menunjang fungsi sel sumsum tulang, yang bertugas menghasilkan trombosit dan sel darah lainnya.
Meski bisa didapatkan secara alami dari berjemur, hal tersebut susah didapatkan bagi penduduk dataran tinggi. Mereka yang berusia 19-70 tahun membutuhkan sebanyak 15 mikrogram asupan vitamin D setiap hari.
Makanan yang mengandung vitamin D antara lain, kuning telur, ikan berlemak seperti salmon, tuna atau mackerel, minyak ikan, dan produk olahan susu.
Baca Juga: Berikut Ini 6 Jenis Makanan yang Dilarang untuk Trombosit Rendah!
7. Rutin minum air hangat
Cara menaikkan trombosit lainnya adalah membiasakan rutin minum air hangat.
Perlu diketahui, sel-sel darah merah yang dapat meningkatkan trombosit terbuat dari protein serta air. Maka, apabila kamu rutin mengonsumsi air hangat, maka tubuh akan lebih banyak menghasilkan trombosit.
Namun, perlu diperhatikan bahwa air yang dikonsumsi adalah dalam keadaan hangat, karena jika dingin, hanya akan memperlambat saluran pencernaan, sehingga dapat mengganggu peningkatan trombosit.
8. Terapkan pola hidup sehat
Selain mengonsumsi berbagai jenis vitamin, cara menaikkan trombosit dengan cepat selanjutnya adalah gaya hidup yang sehat.
Menerapkan pola hidup sehat seperti berolahraga, dan menjaga pola makan dengan gizi seimbang, dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan menaikkan trombosit.
Hindari konsumsi alkohol secara berlebihan untuk mencegah kondisi trombositopenia.