Cara Membuat Kuah Bakso Ayam Jamur
Untuk membuat kuah, rebus kaldu ayam bersama daun seledri, bawang merah goreng, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak hingga kuah mendidih dan mengeluarkan aroma yang harum. Setelah itu, kecilkan api dan biarkan kuah tetap panas.
Cara Membuat Bakso Ayam Jamur
1. Untuk membuat bakso, campurkan ayam giling, udang giling, jamur kuping yang sudah dicincang, wortel parut, putih telur, bawang merah goreng, garam, merica bubuk, dan gula pasir dalam sebuah wadah. Uleni hingga semua bahan tercampur rata.
2. Secara bertahap, tambahkan air es sedikit demi sedikit ke dalam adonan sambil terus diuleni hingga teksturnya licin. Setelah itu, masukkan tepung sagu dan aduk kembali hingga rata.
3. Ambil sedikit adonan dan bulatkan dengan tangan. Masukkan bulatan adonan ke dalam kaldu yang mendidih. Rebus hingga bakso mengapung dan matang, lalu angkat dan tiriskan.
4. Sajikan bakso bersama kuah yang sudah disiapkan dan pelengkap sesuai selera.
Baca Juga: 2 Resep Pangsit Ayam yang Enak dan Gurih: Bisa Dicoba di Rumah!
Demikian tadi resep kuah bakso ayam jamur dan cara membuatnya. Semoga bermanfaat!