Lantas bagaimana cara memasang meterai Konvensional atau materai fisik pada berkas CPNS 2024?
Cara memasang meterai fisik pada berkas CPNS 2024
- Beli meterai asli di tempat resmi atau terpercaya.
- Pastikan kertas dalam keadaan bersih, tidak ada noda satu pun yang menghalangi.
- Untuk menempelkan meterai, basahi bagian belakang dengan sedikit air atau lem.
- Tempelkan meterai (meterai tidak boleh menutupi tulisan pada dokumen atau tanda tangan).
- Meterai ditempelkan di sebelah kiri tanda tangan.
Baca Juga: 3 Cara Cek Keaslian e-Meterai, Hati-Hati Malah Beli yang Palsu!
Cara Pembubuhan Meterai
- Print/cetak formulir yang disediakan oleh instansi masing-masing;
- Tempel meterai sedikit ke arah kiri dari bagian yang akan ditandatangani;
- Scan/pindai menggunakan scanner;
- Unggah dokumen di halaman persyaratan website SSCASN dengan memilih jenis “Meterai Konvensional (Tempel);
- Klik simpan.
Ketentuan Penggunaan Meterai Konvensional atau Tempel
- Meterai tempel yang digunakan adalah jenis meterai 10.000;
- Satu buah meterai tempel hanya digunakan untuk satu dokumen;
- Jika satu meterai tempel digunakan untuk dua dokumen atau lebih, maka akan menyebabkan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) seleksi administrasi;
- Meterai tempel diletakkan di sebelah kiri tanda tangan;
- Tanda tangan mengenai sedikit atau sebagian meterai tempel;
- Meterai tidak boleh menutupi nama pelamar.
TERKINI
24 November 2024 16:10 WIB
24 November 2024 16:05 WIB
24 November 2024 16:00 WIB
24 November 2024 14:25 WIB